Breaking News:

Viral di Medsos, Turis Amerika Tersesat di Hutan saat Menunggangi Kuda dalam Kondisi Mabuk

Seorang turis asal Amerika viral di TikTok setelah tersesat saat menunggang kuda sambil mabuk.

lizzyromeblock99 / TikTok
Turis mabuk dan tersesat saat menunggangi kuda di hutan 

TRIBUNTRAVEL.COM - Seorang turis asal Amerika viral di TikTok setelah tersesat saat menunggang kuda sambil mabuk.

Dalam video pertamanya, wanita bernama Liz Hicks itu teriak dan berkata dirinya ketakutan.

Ia bicara dalam videonya dan memberi tahu dirinya sedang kebingungan mau pergi ke mana.

"Hi TikTok, saat ini aku berada di suatu tempat di hutan Meksiko," ujarnya.

"Aku tidak bisa Bahasa Spanyol dan aku sedang naik kuda. Aku sedang mabuk dan tidak tahu bagaimana aku bisa sampai di sini. Tidak ada orang di sekitarku yang bisa memahami bahasaku, jadi mereka tidak tahu apa yang aku katakan."

"Aku tidak tahu ke mana aku akan pergi dan aku hanya tahu saat ini aku sedang menunggangi kuda," kata Liz yang saat itu sedang dalam pengaruh alkohol.

TikToker yang menonton rekamannya pun tidak tahu ke mana dia pergi.

Videonya viral di medsos dan mengundang rasa penasaran warganet ke mana akhirnya kuda itu membawa Liz.

Liz tidak bicara dalam Bahasa Spanyol sehingga sulit baginya untuk minta bantuan penduduk setempat.

Wanita berusia 21 tahun itu tampaknya menunggang kuda sambil mengikuti dua anak kecil di depannya.

2 dari 2 halaman

Namun Liz mengatakan mereka tidak bisa bicara Bahasa Inggris, jadi dia tidak tahu apa yang mereka katakan.

Dalam video kedua, Liz tampak bicara lebih tenang dan menjelaskan dirinya sudah terpisah dari rombongan anak-anak tadi.

Jadi, dia akan pergi ke mana pun kudanya akan membawanya.

Dikutip TribunTravel dari laman UNILAD, Senin (14/12/2020), keesokan harinya setelah mengunggah videonya tersesat di hutan, Liz mengunggah video ketiga yang menyatakan dirinya baik-baik saja.

Liz akhirnya kembali ke hotel dengan aman dan sehat.

"Aku selamat dan baik-baik saja, dan telah kembali ke hotelku. Masalah kudanya, aku memang tersesat tapi kudanya tidak hilang, Kuda itu tahu ke mana harus perg dan dia membawaku ke air terjun."

"Aku terpisah dari rombongan karena kuda yang aku tunggangi berlari lebih cepat dari yang lain, sehingga aku berada di depan."

Liz juga menjelaskan ponselnya mati sehingga dia tidak bisa lagi merekam kejadian yang ia alami di sana dan bagaimana caranya ia pulang dengan selamat.

Itulah sebabnya Liz baru bisa memberi penjelasan keesokan harinya.

Baca juga: Buku Harian Rahasia Perwira Militer Ini Dapat Beri Petunjuk Baru Tentang Kecelakaan Roswell 1947

Baca juga: Fakta Unik Catacombs, Terowongan di Paris Prancis yang Berisi Jutaan Tengkorak Manusia

Baca juga: Traveler Bakal Mencari Jenis Perjalanan Berbeda di Tahun 2021, Seperti Apa?

Baca juga: Kenapa Penumpang Pesawat Harus Dievakuasi dalam Waktu 90 Detik saat Keadaan Darurat?

TribunTravel.com/tyas

Selanjutnya
Tags:
TribunTravel.comviral di medsosMeksiko Jenna Ortega Guillermo Ochoa Estadio Universitario Estadio Azul Estadio Jalisco Estadio Caliente Estadio Corona
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved