Breaking News:

Beginilah Rumah Hantu Drive-in Pertama di Dunia, Berani Coba?

Rumah hantu drive-in di Tokyo, Jepang menjadi perbincangan karena konsepnya yang unik dengan menerapkan physical distancing.

PHILIP FONG / AFP
Gambar ini diambil pada 15 Juni 2020 yang menunjukkan aktor Asami Takeuchi (depan L), 33, dan Kota Hanegawa, 28, memainkan peran mereka dalam adegan pembunuhan ketika pengisi suara dan Daichi Ono duduk di dalam mobil sebagai pengunjung selama demonstrasi sebuah rumah berhantu di sebuah garasi di Tokyo, Jumat (26/6/2020). 

TRIBUNTRAVEL.COM - Bagi traveler yang gemar dengan atraksi horor tidak ada salahnya menguji nyali dengan masuk ke rumah hantu.

Baru-baru ini tengah ramai diperbincangkan tentang rumah hantu berkonsep unik yang menguji adrenalin.

Rumah hantu tersebut berada di Tokyo, Jepang.

Mengingat saat ini pandemi Covid-19 di Jepang masih belum mereda, hal tersebut membuat hampir semua warga merasa jenuh karena tidak bisa bebas keluar rumah.

Oleh sebab itu tim di perusahaan desain rumah berhantu Kowagarasetai telah menciptakan sesuatu yang unik yaitu rumah hantu drive-in pertama di dunia.

Diwartakan dalam soranews24.com pada Selasa (23/6/2020), rumah hantu itu dibuat di sebuah garasi berhantu yang terletak di distrik Higashi Azabu, Tokyo, Jepang.

Uji Adrenalin dengan Tur Virtual ke Rumah Hantu di Film The Conjuring, Berani?

Gambar ini diambil pada 15 Juni 2020 yang menunjukkan aktor Kenta Iwana (kiri), 25, dan Asami Takeuchi (kanan), 33, tampil selama demonstrasi rumah berhantu drive-in di sebuah garasi di Tokyo, Jumat (26/6/2020).
Gambar ini diambil pada 15 Juni 2020 yang menunjukkan aktor Kenta Iwana (kiri), 25, dan Asami Takeuchi (kanan), 33, tampil selama demonstrasi rumah berhantu drive-in di sebuah garasi di Tokyo, Jumat (26/6/2020). (PHILIP FONG / AFP)

Dijelaskan garasi tersebut dulunya adalah tempat yang terkenal menyeramkan, di mana ketika orang-orang memarkirkan mobil lalu membunyikan klakson sebanyak tiga kali maka akan ada hal aneh yang terjadi.

Namun garasi tersebut berhasil 'disulap' menjadi sebuah atraksi yang menantang untuk dicoba.

Rumah hantu berkonsep drive-in ini mengharuskan pengunjung masuk ke dalam mobil.

Setiap mobil yang disediakan dapat menampung hingga empat pengunjung.

Gambar ini diambil pada 15 Juni 2020 yang menunjukkan aktor Asami Takeuchi (depan L), 33, dan Kota Hanegawa, 28, memainkan peran mereka dalam adegan pembunuhan ketika pengisi suara dan Daichi Ono duduk di dalam mobil sebagai pengunjung selama demonstrasi sebuah rumah berhantu di sebuah garasi di Tokyo, Jumat (26/6/2020).
Gambar ini diambil pada 15 Juni 2020 yang menunjukkan aktor Asami Takeuchi (depan L), 33, dan Kota Hanegawa, 28, memainkan peran mereka dalam adegan pembunuhan ketika pengisi suara dan Daichi Ono duduk di dalam mobil sebagai pengunjung selama demonstrasi sebuah rumah berhantu di sebuah garasi di Tokyo, Jumat (26/6/2020). (PHILIP FONG / AFP)
2 dari 3 halaman

Masing-masing mobil nantinya hanya digunakan untuk pengunjung yang datang dengan kelompok mereka, sehingga kelompok lain tidak dapat bergabung di mobil yang sama.

Dengan demikian konsep tersebut mendukung imbauan physical distancing dan tidak bersentuhan fisik antar pengunjung lainnya.

Ketika pengunjung di dalam mobil nantinya akan diputarkan audio seperti sistem suara yang umum digunakan di bioskop drive-in.

Untuk menambahkan kesan seram, ruangan tersebut akan dibuat gelap dengan beberapa cahaya merah menyala agar tampak horor.

Namun saat ini belum disampaikan apa saja yang akan dijumpai pengunjung saat memasuki rumah hantu drive-in tersebut.

Apakah zombi, hantu, atau mayat hidup lain sampai saat ini masih menjadi misteri.

TONTON JUGA:

Diinformasikan juga buat pengunjung yang berencana menguji adrenalin di rumah hantu drive-in perlu merogoh kocek sebesar 8.000 Yen atau setara Rp 1 jutaan.

Pemesanan tiket dapat dilakukan secara online melalui situs kowagarasetai.com.

Rumah hantu drive-in tersebut rencananya akan dibuka selama dua hari yaitu tanggal 4 Juli 2020 pukul 19.30 waktu setempat untuk hari pertama.

3 dari 3 halaman

Sedangkan hari kedua tanggal 5 Juli 2020 pukul 11.00 waktu setempat sampai 18.30 waktu setempat.

Pihak perusahaan Kowagarasetai mengatakan jika setiap sesi memasuki rumah hantu drive-in memiliki durasi 20 menit.

Dikira Manekin, Patung yang Dipajang di Rumah Hantu Ini Ternyata Mayat Manusia

5 Rumah Hantu Paling Seram di Jepang, Ada yang Berada di Sekolah Tua

Kisah Menyedihkan Rumah Hantu Rumania yang Paksa Penghuninya Pindah

5 Tempat Angker di Surabaya, Berani Uji Nyali di Rumah Hantu Kupang?

Pecinta Horor? Coba Uji Keberanianmu dengan Mengunjungi 5 Rumah Hantu Paling Menakutkan di Jepang

(TribunTravel.com/Nurul Intaniar)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Rumah Hantu Drive-in Pertama di Duniarumah hantuTokyo Shinzo Abe Tokyo Verdy Qomarul Lailah
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved