Breaking News:

Fakta Unik Temple of Heaven di Beijing, Kuil Para Raja Berdoa Memohon Panen Raya

Temple of Heaven didirikan pada 1406 hingga 1420 dibawah kekuasaan Dinasti Ming yang pada saat yang sama juga dibangun Forbidden City

Instagram/kevin.kysu
Temple of Heaven di Beijing 

TRIBUNTRAVEL.COM - Temple of Heaven adalah kuil yang terletak di Kota Beijing, Tiongkok terkenal dengan kemegahan dan gaya arsitekturnya yang khas.

Temple of Heaven didirikan pada 1406 hingga 1420 dibawah kekuasaan Dinasti Ming yang pada saat yang sama juga dibangun Forbidden City atau kota Terlarang yang kini menjadi satu destinasi populer wisatawan di Tiongkok.

Yang menarik adalah sejarah dari Temple of Heaven.

Kuil ini menjadi tempat Kaisar Ming dan Qing menggelar ritual penghormatan agar para dewa mau memberikan hasil panen yang terbaik.

TONTON JUGA

Kuil yang terletak di selatan Kota Beijing di distrik Xuan Wu mempunyai luas lebih dari 200 hektar, mengalahkan luas dari Forbidden City.

Saat ini Temple of Heaven masuk dalam situs warisan dunia yang ditetapkan oleh Unesco pada 1998.

Pemandangan yang ditawarkan Temple of Heaven pun sangat indah, terdapat beberapa spot cantik dan unik seperti di area pelataran dan tangga menuju kuil langit yang sangat luas.

Temple of heaven mempuntyai tiga bangunan utama, yakni kuil puasa tempat raja memuja dewa, lalu kuil langit tempat raja memohon panen dan sebuah tempat terbuka yang sangat luas diyakini menjadi tempat paling ampuh bagi para raja untuk berkomunikasi dengan dewa.

Kuil langit terlihat seperti pagoda berbentuk lingkaran yang terlihat tiga tingkat dari luar, namun di dalam kuil langit hanya memiliki satu lantai.

Berjalan menuju kuil langit, kamu bisa melihat pohon-pohon yang berusia ratusan tahun, pohon-pohon tersebut bernama nine dragon.

Kuil yang kedua adalah kuil puasa yang juga berbentuk pagoda namun dengan ukuran yang lebih kecil.

Kuil puasa dikelilingi oleh tembok, di tempat inilah para kaisar berpuasa selama tiga hari sebelum melakukan ritual memuja dewa dan memohon panen raya.

2 dari 2 halaman

Setelah itu ada altar yang luas, altar ini diyakini menjadi tempat raja berkomunikasi dengan dewa.

Altar ini terdiri dari tiga tingkatan yakni altar dasar yang berbentuk persegi yang mewakili bumi, altar bulat yang mewakili surga, dan bagian atas yang berbentuk bulat juga menjadi tempat berdiri kaisar.

 5 Tradisi Unik Warga Tiongkok yang Tak Banyak Orang Tahu, Termasuk Kebiasaan Minum Air Panas

 Sempat Dibuka, 600 Bioskop di Tiongkok Tutup Lagi Karena Khawatir Gelombang Kedua Virus Corona

 Fakta Unik Mi Biangbiang, Hidangan Khas Tiongkok yang Dijuluki Mi Sabuk

 15 Kebiasaan Unik Warga Tiongkok yang Buat Turis Heran

 Virus Corona Diduga Berasal dari Kelelawar, Ini Alasan Warga Tiongkok Suka Kuliner Ekstrem

(TribunTravel.com/GigihPrayitno)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Temple of Heaven di BeijingTiongkokDinasti Ming Shi Yuqi Tianhe Stadium Shanghai Stadium Jiaozi Jianbing Laziji
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved