Breaking News:

Hindari Penyebaran Virus Corona, Gelaran Semarang Night Carnival 2020 Ditunda

Dalam rangka hindari penyebaran virus corona, Semarang Night Carnival 2020 ditunda.

Instagram.com/@semarangpemkot
Semarang Night Carnival 2020 resmi diundur, Minggu (15/3/2020). 

TRIBUNTRAVEL.COM - Hindari meluasnya infeksi virus corona, gelaran Semarang Night Carnival 2020 ditunda.

Pemerintah Kota Semarang mengumumkan penundaan gelaran Semarang Night Carnival 2020 dengan tajuk 'Kemilau Nusantara' hingga batas waktu yang belum ditentukan.

Dilihat TribunTravel dari unggahan akun Instagram @semarangpemkot pada Minggu (15/3/2020) penundaan gelaran itu bertujuan untuk mengurangi kegiatan atau aktifitas yang mengundang kerumunan masa.

"Dengan memperhatikan dan melaksanakan arahan Pimpinan. Melalui text ini, saya sampaikan bahwa SEMARANG NIGHT 2020 "Kemilau Nusantara" DITUNDA PELAKSANAANNYA...!!! sampai dengan batas waktu yg blm ditentukan," dikutip TribunTravel dari akun Instagram Pemerintah Kota Semarang.

Seperti diketahui, gelaran Semarang Night Carnival merupakan acara tahunan yang sudah diadakan sejak 2011 silam.

Namun karena wabah virus corona, Pemerintah Kota Semarang mengambil tindakan tegas untuk menjaga kesehatan dengan menunda pelaksanaannya.

Ini Alasan Turis Asing di Kapal Pesiar Columbus Boleh Turun di Semarang

Lewat foto yang dibagikan pada Rabu (11/3/2020), Semarang Night Carnival 2020 dijadwalkan akan digelar pada 30 Maret 2020 mendatang.

Karnaval malam tahunan terbesar di Asia Tenggara ini rencananya diadakan dengan titik start dari Bali Kota Semarang di Jalan Pemuda 148.

TONTON JUGA:

Semarang Night Carnival umumnya mengundang peserta dari komunitas di Kota Semarang dan sejumlah pelajar dari luar negeri.

2 dari 2 halaman

Pagelarang di Semarang ini rencananya akan memperkenalkan 5 destinasi super prioritas Indonesia.

"SNC2020 akan memperkenalkan 5 destinasi super prioritas Indonesia yang dituangkan melalui keragaman kostum dan pertunjukan spektakuler," tulis dalam kolom caption di akun Instagram Pemkot Semarang.

Dalam acara ini tentu saja traveler akan menemukan banyak peserta yang mengenakan kostum unik dan menarik.

5 Hotel Bintang 4 di Semarang dengan Fasilitas Kolam Renang, Tarif Mulai Rp 200 Ribuan

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka Lawang Sewu, Bangunan Ikonik di Kota Semarang

Lezatnya Ayam Goreng Lembur Kuring, Kuliner Legendaris di Semarang yang Sudah Ada Sejak 1975

Deretan Kuliner Malam di Semarang yang Menggugah Selera, Ada Nasi Kucing Pak Gik yang Populer

Turis Asing dari Kapal Pesiar Dilarang Masuk Semarang, Pengelola Sam Poo Kong Kecewa

(TribunTravel.com/ Nurul Intaniar)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
TribunTravel.comvirus coronaSemarang Night Carnival 2020
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved