Breaking News:

Liburan Akhir Pekan

Harga Tiket Masuk The Onsen Spring di Batu untuk Liburan Akhir Pekan

Tak perlu jauh-jauh ke luar negeri karena Resort The Onsen Hot Spring yang terletak di Jalan Arumdalu Songgokerto Batu.

Instagram/lau.rni
The Onsen Spring di Batu 

TRIBUNTRAVEL.COM - Terbayangkah berkeliling negeri sakura sembari berdandan ala wanita Jepang?

Tak perlu jauh-jauh ke luar negeri karena Resort The Onsen Hot Spring yang terletak di Jalan Arumdalu Songgokerto Batu.

Resort The Onsen Hot Spring ini terbilang unik.

Kamu bisa merasakan suasana Jepang tanpa perlu jauh-jauh pergi ke negeri aslinya.

Ada banyak hal menarik yang bisa kamu temukan di Resort The Onsen Hot Spring.

Mulai dari spot foto yang instagramable hingga kulinernya yang menggoda lidah.

7 Aturan Masuk Onsen yang Wajib Diketahui Saat Liburan ke Jepang, Pengunjung Harus Melepas Pakaian

Beberapa kuliner yang bisa kamu coba mulai dari ramen, shusi, sashimi dan masih banyak lagi.

Jika tidak suka masakan Jepang, Restoran Fushimi juga menyediakan kuliner Indonesia seperti nasi goreng, sop buntut dan jajanan tradisional.

Pengunjung menyantap sajian kuliner di The Onsen Hot Spring
Pengunjung menyantap sajian kuliner di The Onsen Hot Spring (Nurikaanisa/TribunTravel)

Diadaptasi dari dua kota besar di Jepang yaitu Kyoto dan Osaka, The Onsen Hot Spring menyuguhkan konsep wisata swafoto.

Nuansa tradisional Jepang yang kental dengan ornamen gapura berwarna merah orange menyerupai gerbang Kuil Shinto atau torii.

2 dari 3 halaman

Terdiri dari dua batang palang sejajar dengan khas sedikit lancip di kedua bagian yang disangga, gerbang dicat berwarna merah orange.

Terdapat spot foto jembatan merah di atas sungai yang indah yang tak kalah digandrungi wisatawan.

Kalian bisa mempercantik swafoto bak masyarakat tradisional Jepang dengan menggunakan pakaian yukata berkeliling resort.

Hawa sejuk dengan landscape pegunungan dan hamparan sawah yang tampak indah menambah kesan berswafoto seperti di Jepang.

Jika kalian ingin bermalam, The Onsen Batu menyediakan 25 cottages yang menyerupai rumah tradisional Jepang atau Ryokan.

Ryokan adalah kamar yang dilengkapi kamar-kamar kecil dengan lantai atau tatami atau bantal, kasur dan pakaian kimono.

Kamar yang ditawarkan seharga Rp 3,6 untuk cottage berisi dua kamar dan Rp 5 juta untuk cottage dengan tiga kamar.

Sementara itu harga tiket masuk Resort The Onsen Hot Spring Rp 50 ribu per orang yang nantinya dapat ditukar dengan voucher makan seharga Rp 40 ribu.

"Dari tiket masuk Rp 50 ribu per orang yang nanti dari Rp 40 ribunya bisa ditukarkan voucher makan di Fushimi Resto," kata Public Relation Recca, Rabu (15/1/2020).

Nah, bagaimana tertarik liburan ke sini?

The Onsen Hot Spring Resort, Tempat Wisata Bernuansa Jepang di Batu untuk Liburan Akhir Pekan

Menilik Batu Prasasti Keraton Agung Sejagat yang Jadi Favorit Wisatawan Buat Selfie

Keraton Agung Sejagat Viral dan Jadi Tempat Wisata Dadakan, Batu Prasasti Favorit Buat Selfie

Rekomendasi 8 Tempat Wisata di Batu untuk Liburan Tahun Baru 2020

5 Tempat Wisata di Kota Batu yang Seru Dikunjungi Saat Liburan Tahun Baru 2020

3 dari 3 halaman

Artikel ini telah tayang di Tribuntribunjatimtravel.com dengan judul Keliling Jepang Seharian Bayar Rp 50 Ribu di The Onsen Batu, Sewa Yukata Percantik Swafoto

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved