TRIBUNTRAVEL.COM - Aspal Bandara International Adi Sutjipto Yogyakarta mengelupas.
"Iya, jadi kita ini baru malam pertama melaksanakan perawatan. Nah tadi pagi terjadi ada pengelupasan," ujar General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Adisutjipto Yogyakarta Agus Pandu Purnama, saat dihubungi, Jumat (29/11/2019).
Agus mengatakan, setelah mengetahui adanya pengelupasan aspal landasan, pihaknya langsung menutup aktivitas penerbangan.
• 5 Kecelakaan Penerbangan Paling Tragis Dalam Sejarah, Ada yang Korbannya Capai 500 Orang
• 4 Penerbangan Ini Mendarat Darurat karena Kejadian Unik, Cairan Tumpah hingga Bau Durian
Saat ini perbaikan aspal yang mengelupas sudah hampir selesai.
Kemungkinan pada pukul 09.30 WIB, aktivitas penerbangan di Bandara Adi Sutjipto akan dibuka kembali.
Sebelumnya diberitakan, Menko Polhukam Mahfud MD menulis di akun Twitternya terlambat tiba di Universitas Trisakti untuk memberi kuliah umum.
Hal ini dikarenakan pesawat yang ditumpanginya tidak bisa terbang, akibat ada aspal di Bandara International Adi Sutjipto Yogyakarta yang mengelupas.
• Pilot Terkena Serangan Jantung Saat Penerbangan, Pesawat Ini Mendarat Darurat
• Fakta Penerbangan: Ini yang terjadi Jika Pilot Pingsan saat Terbang
Lewat akun Twitternya, Mahfud MD menulis seperti ini.
"Kpd teman2 di Univ.Trisakti, agaknya sy akan terlambat tiba utk kuliah umum pd dies ke 56 hr ini. Jam 6 sy sdh duduk di pswt Garuda dr Yogya tp pswt tak bs terbang krn aspal landasan mengelupas dan hrs nunggu selama 2,5 jam. Silahkan diatur sj, tak hrs menunggu sy," tulis Mahfud dalam akun Twitternya. (Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma | Editor Aprillia Ika)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Selain Sebabkan Mahfud MD Terlambat, Dampak Aspal Terkelupas di Bandara Adi Sutjipto Dirasakan 6 Penerbangan"