Breaking News:

Maskapai Bintang 5 Ini Diprotes Penumpang Gara-gara Kabin Pesawatnya Kotor

Seorang penumpang memprotes maskapai bintang lima karena kabin pesawat yang dinaikinya dirasa masih kotor.

Twitter/paul_winginit
Kursi di kabin pesawat yang kotor. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Seorang penumpang sekaligus Youtuber bernama Paul Lucas, yang mereview beberapa pesawat terbang memprotes salah satu maskapai bintang lima.

Protes yang dilakukan oleh Paul Lucas ini dikarenakan dia melihat kondisi sekitar kursi kabin pesawat yang ia naikin masih kotor.

Melalui akun Twitternya, @paul_winginit, ia mengunggah beberapa foto sebagai bukti kotornya kabin pesawat yang dia naiki.

7 Tips Mendapatkan Tiket Pesawat Murah, Manfaatkan Sosial Media hingga Rute Baru

Pesawat Mendarat Darurat Setelah Pilot Tak Sengaja Tumpahkan Kopi di Kokpit

Dilansir TribunTravel dari The Sun, diketahui Paul Lucas bepergian dari Dublin menuju Edinburgh dengan menggunakan pesawat dari maskapai Hainan Airlines.

Melalui Youtubenya, Paul menunjukkan beberapa bagian yang kotor dalam pesawat tersebut.

Saat dia duduk, dia melihat noda hitam besar di kursinya, serta noda lain yang diduga adalah kotoran di kursinya.

Selain itu, dinding pesawat juga memiliki noda kopi berwarna coklat.

Serta sendok garpu bekas, makanan bekas dan tutup botol berserakan di sekitar kursinya.

Bahkan meja nampan di depan kusinya terlihat tidak dibersihkan dan menunjukkan ada bekas makanan dan minuman yang tumpah di atasnya.

Paul mengklaim bahwa pesawat ini sebenarnya memiliki waktu lebih dari dua jam berada di Dublin.

2 dari 2 halaman

Tetapi tampaknya selama di Dublin pesawat tidak dibersihkan dengan benar, sehingga meninggalkan bercak bekas kopi dan remah bekas makanan.

Diketahui bahwa Hainan Airlines terpilih menjadi satu maskapai dengan kabin terbersih ke-6 di dunia di Skytrax Awards.

Paul menambahkan: "Situasi ini memalukan, dan bukan sesuatu yang bisa ditoleransi oleh sebuah maskapai yang memasarkan dirinya sebagai 'bintang lima'."

Ini Alasan Kru Kabin Pesawat Selalu Didominasi Perempuan

Terlalu Sempit, Penumpang Pesawat Ini Nekat Naikkan Kaki di Dinding Kabin

Ilustrasi melepas alas kaki di kabin pesawat.
Ilustrasi melepas alas kaki di kabin pesawat. (TravelPulse)

Namun selain memprotes, Paul tetap memuji aspek-aspek lain dari penerbangan seperti desain kursi, lepas landas tepat waktu dan headphone gratis.

Kejadian kursi penumpang yang kotor ini bukan pertama kalinya ditemukan.

Pada awal tahun ini, seorang penumpang Virgin Atlantic kaget menemukan sepasang celana kotor di kursinya selama penerbangan.

Selain itu, seorang penumpang British Airways juga mendapati kursinya tertutup muntah, padahal dia memesan kelas bisnis dalam penerbangan tersebut.

Itinerary Turki 4 Hari 3 Malam, Puas Jelajahi Istanbul dan Cappadocia

7 Bakso Enak di Bandung, Segar Kuah Kaldu dan Tetelannya Menggugah Selera Makan

Saffron Dijuluki Rempah Termahal di Dunia, 1 Ponnya Lebih dari Rp 70 Juta

6 Kelakuan Turis Asing di Bali yang Viral di Medsos, Ada yang Rusak Patung Catur Muka

15 Tempat Wisata di Sekitar Jakarta yang Cocok untuk Liburan Akhir Tahun

(TribunTravel.com/GigihPrayitno)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Maskapai Bintang 5 Ini Diprotes PenumpangMaskapai Diprotes PenumpangKabin Pesawat KotorHainan AirlinesMaskapai bintang 5
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved