Rekomendasi Kuliner
7 Kuliner Legendaris di Malang yang Jangan Terlewatkan ketika Liburan Akhir Pekan
Liburan akhir pekan di Malang, kamu bisa mencoba menyantap beragam kuliner legendaris seperti Puthu Lanang, Ronde dan Angsle Titoni hingga Warung Lama
Penulis: Gigih Prayitno
Editor: Ambar Purwaningrum
TRIBUNTRAVEL.COM - Liburan akhir pekan di Malang, kamu bisa mencoba beragam kuliner legendaris Malang.
Beragam kuliner legendaris di Malang yang bisa jadi pilihan untuk kamu santap mulai dari penganan, camilan hingga makanan berat.
Liburan akhir pekan di Malang, kamu bisa mencoba menyantap beragam kuliner legendaris seperti Puthu Lanang, Ronde dan Angsle Titoni hingga Warung Lama H. Ridwan.
Dilansir dari berbagai sumber, simak tujuh kuliner legendaris di Malang yang jangan dilewatkan ketika liburan akhir pekan.
1. Puthu Lanang
Buat kamu yang suka jajanan pasar, liburan akhir pekan di Malang jangan sampai melewatkan penganan pasar legendaris yakni Puthu Lanang Celaket.
Puthu Lanang sendiri menjadi kuliner legendaris yang sudah ada sejak tahun 1935 pertama kali dijajakan oleh Ibu Soepijah dan sekarang diwariskan anaknya yakni Siswojo.
Kue putu yang terbuat dari tepung beras, kelapa dan gula merah ini menjadi favorit para wisatawan yang berkunjung ke Malang.
Tidak hanya kue putu, di sini juga terdapat beragam jajanan pasar lainnya seperti lupis, klepon dan cenil yang tak kalah lezat.
Puthu Lanang berada di Jalan Jaksa Agung Suprapto 73, Gg Buntu, RT 03, Klojen Malang.
• 6 Nasi Goreng Enak di Malang, Coba Nasi Goreng Mafia yang Super Pedas
• Catat! 6 Tempat Wisata di Batu Malang yang Cocok Dikunjungi saat Malam Hari
2. Ronde dan Angsle Titoni
Pada malam hari saat liburan akhir pekan di Malang, jangan lupa untuk menghangatkan tubuh dengan mencoba Ronde dan Angsle Titoni yang sudah sangat terkenal.
Kedai Ronde dan Angsle Titoni ini bisa kamu temukan di Jalan Zainul Arifin No. 17, Sukoharjo-Klojen, Malang.
Kedai ini tidak pernah sepi dari para pembeli yang ingin menikmati ronde dan angsle yang terkenal dan sudah ada lebih dari 70 tahun.
Rode dan Angsle Titoni biasanya buka setiap hari dan mulai melayani pembeli pada pukul 19.00 hingga 24.00 WIB.