TRIBUNTRAVEL.COM - The Taco Bell merupakan sebuah restoran cepat saji yang berlokasi di California, kini merambah bisnis dengan membuka hotel baru.
Taco Bell telah membuka reservasi hotel baru mereka secara resmi pada Kamis (27/6/2019).
Pembukaan hotel baru mereka yang berlokasi di Palm Springs, Calofornia tersebut disampaikan lewat channel Youtube mereka.
Setelah membuka reservasi, ada hal yang paling mengejutkan terjadi.
Seluruh kamar yang ada di Taco Bell langsung terpesan habis dalam waktu yang sangat cepat.
Yakni dengan durasi sekitar 2 menit saja.
Tonton juga:
• 5 Tempat Makan Bubur Ayam Enak di Bandung, Bisa Jadi Pilihan Menu Sarapan
• Tips dan Trik Menghemat Baterai Ponsel saat Liburan
• Saloka Theme Park, Rekomendasi Tempat Liburan Akhir Pekan Bersama Keluarga
Yakni hanya dalam waktu empat malam.
Terhitung mulai 8 hingga 12 Agustus 2019 saja.
Memiliki layanan yang eksklusif, para pemesan hotel dijamin akan mendapatkan pengalaman menginap yang luar biasa.
Mengusung tema tempat cepat saji, semua pernak-pernik sengaja dirancang seperti restoran ala Meksiko.
Mulai dari ruangan pribadi seperti kamar hingga kolam renang akan mendapat sentuhan konsep restoran cepat saji ala Meksiko.
Mengutip dari laman Insider, The Taco Bell diketahui mematok tarif hingga Rp 2,3 juta per malam.
• 7 Fakta Takoyaki, Camilan Khas Jepang yang Terinspirasi dari Makanan Prancis
• Setelah Saksikan Festival Teluk Jailolo, Yuk Kunjungi 5 Tempat Wisata di Halmahera Barat
• 3 Jalan Paling Instagramable di Korea Selatan, Buat Kamu yang Doyan Selfie
• Mulai 19 Juli, Traveler Bisa Ajukan Group Visa ke Korea
• Pakai Motor, Darius Sinathrya dan Istri Akan Berpetualang di Pegunungan Himalaya
(TribunTravel.com/ Ayumiftakhul)