TRIBUNTRAVEL.COM - Maskapai penerbangan plat merah, Garuda Indonesia menggelar promo Garuda Indonesia Online Travel Fair (GOTF).
Gelaran GOTF Festival 2019 dari Garuda Indonesia ini sudah berlangsung sejak 8 April hingga 12 April mendatang.
Jadi, kamu masih punya kesempatan untuk mendapatkan diskon tiket pesawat hingga 65 persen dua hari lagi.
Dilansir dari Kompas, pada GOTF Festival 2019 ini Garuda Indonesia menyediakan total alokasi kursi tiket promo sebanyak 500 ribu kursi.

• 6 Trik Berburu Tiket Pesawat Murah: Pilih Situs dan Waktu Terbaik untuk Memesan
• Deretan Jajanan Kekinian Favorit Milenial Berikut Ini Wajib Dicoba saat Liburan ke Jogja
• Pertama dalam Sejarah, Foto Penampakan Black Hole Berhasil Diabadikan Para Ilmuwan
Alokasi 500 ribu kursi tersebut terdiri dari berbagai pilihan promo yang bisa kamu pilih sesuai dengan tujuan penerbanganmu.
Beberapa promo ini mulai dari diskon penerbangan bertingkat seperti diskon hingga 35 persen, 50 persen hingga 65 persen.
Sampai saat ini diketahui bahwa tiket prom dari GOTF Festival 2019 ini masih tersedia sebanyak 170 ribu kursi.
Vice President Corporate Secretary dari Garuda Indonesia M Iksan Rosan dalam siaran persnya, gelaran promo GOTF Festival 2019 ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT ke-21 Kementrian BUMN.
Oleh karena itu, Garuda Indonesia memberikan berbagai pilihan harga tiket dengan potongan harga khusus di berbagai penerbangan domestik.
Adapun beberapa rute yang masih tersedia harga diskon tersebut di antaranya adalah rute
Jakarta-Padang,
Jakarta-Lombok,
Jakarta-Labuan Bajo,
Jakarta-Pontianak.
Jakarta-Aceh,
Jakarta-Batam,
Jakarta-Balikpapan,
Jakarta-Palembang,
Jakarta-Bengkulu,
Jakarta-Sorong,
Jakarta-Kendari,
Jakarta-Ambon,
Jakarta-Jayapura,
Makassar-Ambon,
Balikpapan-Palembang, dan Ambon-Langgur.
Diketahui bahwa promo GOTF Festival 2019 ini diminati oleh banyak masyarakat yang akan berpergian dengan menggunakan Garuda Indonesia.
TONTON JUGA :
• 6 Daftar Hotel Murah di Wakatobi, Tarif Menginap Kurang dari Rp 300 Ribu Per Malam
• Promo Spesial Pemilu di Traveloka, Dapatkan Diskon hingga Rp 600 Ribu
• Ungkap Kepribadian Seseorang dengan Melihat Cara Makannya, Apa Saja ya?

• Kopi Indonesia Laris di London, Potensi Transaksi Penjualan Capai USD 2 Juta
• Rekomendasi Makanan Khas Buleleng Bali yang Wajib Dicoba, Ada Blayag hingga Jukut Undis
• Ingin Ungkap Sifat Alami Planet, Penganut Teori Bumi Datar Lakukan Perjalanan Melintasi Antartika
• Tes Kepribadian - Gambar Pertama yang Kamu Lihat Bisa Ungkap Karaktermu yang Paling Menarik
Oleh kerena itu diimbau bagi para calon penumpang untuk cermat dalam memilih jadwal penerbangan dan memastikan schedule yang dipilih sesuai dengan ketersediaan harga promo.
Selain itu, penurunan harga tersebut menjadi komitmen berkelanjutan Garuda Indonesia dalam menyediakan pelayanan maskapai bintang 5.
Diharapkan dengan tarif yang kompetitif ini dapat menjangkau seluruh masyarakat Indonesia untuk menggunakan maskapai penerbangan Garuda Indonesia.
(TribunTravel.com/GigihPrayitno)