Breaking News:

7 Hal yang Harus Disiapkan Saat Liburan ke Luar Negeri, Mulai Paspor hingga Melakukan Riset

Daftar hal-hal yang perlu dipersiapkan ketika kamu akan melakukan liburan ke luar negeri.

Penulis: Gigih Prayitno
Editor: Sinta Agustina
moneycrashers.com
Hal-hal yang perlu disiapkan ketika pergi ke luar negeri. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Daftar hal-hal yang perlu disiapkan ketika kamu akan melakukan liburan ke luar negeri.

Beberapa hal yang perlu disiapkan ini penting dan kamu lakukan supaya rencana perjalananmu tidak terganggu bahkan terancam batal.

Hal-hal yang disiapkan diantaranya paspor, visa, tiket pesawat hingga memperlajari tentang terkait negara yang akan dituju.

Dilansir dari berbagai sumber, Tribun Travel berikut hal-hal yang perlu disiapkan bila hendak merencanakan liburan ke luar negeri.

1. Paspor dan Visa

Paspor Indonesia
Paspor Indonesia (pikniek.com)

Paspor dan visa menjadi dokumen yang harus disiapkan, tanpa adanya dua dokumen ini kamu tidak akan diperbolehkan di Imigrasi.

Selain itu, paspor juga menjadi dokumen yang diperlukan untuk kamu mem-booking tiket pesawat dan juga hotel di negara tujuan.

Sedangkan kebijakan visa tergantung dengan negara yang dikunjungi, ada beberapa negara yang memberlakukan bebas visa bagi WNI sehingga tidak diperlukan.

Namun ada negara-negara yang mengharuskan untuk mengurus visa agar bisa mengunjungi negara tersebut.

2. Booking Tiket Pesawat dan Hotel

ILUSTRASI tiket pesawat
ILUSTRASI tiket pesawat (etsystatic.com)
2 dari 4 halaman

Setelah paspor dan visa beres, kamu juga harus mencari tiket pesawat dan hotel sebagai tempat kamu tinggal selama di luar negeri.

Sebaiknya, kamu langsung mencari tiket pesawat atau hotel jauh-jauh hari sebelum waktu keberangkatan.

Hal itu berguna untuk mendapatkan harga termurah.

3. Uang Tunai

Traveler dan uang Euro
Traveler dan uang Euro (Pens & Patron)

Seminggu sebelum keberangkatan, sebaiknya kamu menukarkan rupiahmu ke mata uang dari negara yang ingin kamu tuju.

Uang tunai untuk berjaga-jaga, karena di negara tujuan sebenarnya kamu juga bisa menukarkan uangmu.

Bawalah uang tunai dalam jumlah yang cukup, jangan terlalu banyak agar tidak menjadi sasaran copet atau jambret di luar negeri.

4. Menyiapkan Kamus

Kamus
Kamus (npr.org)

Kamu juga harus menyiapkan kamus online dan offline apabila kamu akan mengunjungi negara-negara yang tidak menggunakan bahasa Inggris dalam kesehariannya.

Kamus ini sangat membantu kamu untuk kepentingan berkomunikasi terlebih ketika sedang menanyakan tempat atau berbelanja.

3 dari 4 halaman

Selain itu, pastikan kamus ini dapat diakses secara online maupun offline, sehingga kamu bisa menggunakannya setiap saat bila diperlukan.

Adanya kamus offline juga akan menghemat kuota internet selama berada di luar negeri.

5. Internet

Internet
Internet (AIRDATES)

Tempat-tempat yang ada di luar negeri sebagian besar sudah difasilitasi dengan internet gratis.

Namun ada beberapa tempat yang mempunyai jaringan internet dilengkapi dengan password jadi tidak bisa diakses secara bebas.

Agar kamu tetap up to date selama ada di luar negeri nanti, sebaiknya persiapkan lah kuota internet dari Indonesia.

Atau kamu juga bisa membeli kartu internet di negara tujuan.

6. Perlengkapan Pribadi

Perlengkapan Pribadi
Perlengkapan Pribadi (Komunita.ID)

Perlengkapan pribadi seperti pakaian, tisu basah, make up, handuk, headset, kamera dan lain sebagainya jangan sampai kelupaan.

Hal ini supaya kamu tidak perlu membeli lagi perlengkapan pribadi di negara tujuan yang harganya kadang lebih mahal daripada di Indonesia.

4 dari 4 halaman

7. Riset Negara yang Dituju

Riset
Riset (Pixabay/DariuszSankowski)

Nah, terakhir kamu harus melakukan riset terlebih dahulu.

Hal ini berguna agar kamu bisa beradaptasi dengan budaya disana, dan tidak menjadi bingung sehingga tidak menjadi pusat perhatian.

Selain itu, kamu juga perlu mencari tahu aturan apa saja yang tidak diperbolehkan di negara tersebut.

Jangan sampai kamu melanggar aturan tersebut bila tak ingin suasana liburanmu hancur berantakan.

(TribunTravel.com/Gigih Prayitno)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
TribunTravel
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved