Breaking News:

Terbang dari Aceh ke Surabaya via Kuala Lumpur, Keluarga Ini Hemat Rp 32 Juta, Berikut Rinciannya

Satu keluarga dari Aceh melakukan perjalanan dari Aceh menuju Surabaya via Kuala Lumpur bisa menghemat 32 juta.

kompasiana.com
suasana bandara 

TRIBUNTRAVEL.COM - Satu keluarga dari Aceh melakukan perjalanan dari Aceh menuju Surabaya via Kuala Lumpur bisa menghemat 32 Juta.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) Safaruddin SH kepada Serambi News melalui pesan Whatsapp.

Safaruddin menceritakan pengalaman perjalanan bersama keluarganya dari Aceh menuju Surabaya melalui Kuala Lumpur.

Dia bersama istri, 3 anak dan satu dari familinya (total 6 orang) hendak pergi ke Malang (Jawa Timur) dengan melalui Kuala Lumpur Malaysia.

Booking tiket pesawat online.
Booking tiket pesawat online. (saturndesign.de)

7 Hotel Murah Dekat KLCC Kuala Lumpur Malaysia, Tarif Per Malam Mulai Rp 107 Ribuan

Keberangkatan Banda Aceh-Kuala Lumpur

Dengan menggunakan maskapai Air Asia, harga tiket Aceh-Kuala Lumpur sebesar Rp 425 ribu per orangnya, ditambah bagasi 40 kg sebesar Rp 365.926.

Jadi total biaya keseluruhan dari Aceh menuju Kuala Lumpur sebesar Rp 2.915.038.

Tonton Juga

Citilink Buka Rute Penerbangan Langsung Surabaya-Kuala Lumpur

Kemudian setelah menginap dua malam di Bukit Bintang sembari berwisata, keluarga Safaruddin melanjutkan perjalanan menuju Surabaya dengan menggunakan Malaysia Airlines.

Harga tiket Malaysia Airlines dari Kuala Lumpur menuju Surabaya sebesar Rp 1.089.200 untuk orang dewasa dan Rp 951.700 untuk anak-anak dengan free bagasi 30 kg per orang.

2 dari 3 halaman

Total biaya yang dikeluarkan oleh Safaarudin dari Kuala Lumpur menuju Surabaya sebesar Rp 6.348.093.

Sehingga total harga 6 tiket untuk 6 orang dari Aceh ke Surabaya dengan menggunakan maskapan Air Asia dan Malaysia Airlines adalah Rp 9.263.131.

Harga Tiket Garuda Aceh-Surabaya (transit Cengkareng)

Safarrudin yang juga pemegang kartu Garuda Miles Platimum ini juga mengungkapkan perbandingan harga bisa menggunakan maskapai penerbangan Garuda Indonesia.

Menurut Safarrudin harga tiket dari pesawat Garuda Indonesia dari Banda Aceh ke Surabaya (transit Cengkareng) adalah Rp 4.034.700 per orangnya.

Sehingga bila dikalikan 6 orang, maka total biaya yang perlu dikeluarkan adalah Rp 24.208.200.

Selisih

Untuk keberangkatan dari Aceh ke Surabaya dibandingkan dengan menggunakan Garuda Indonesia, Safaruddin sudah menghemat Rp 14.945.069.

Tiket Surabaya-Banda Aceh (via Kuala Lumpur)

Kemudian, untuk perjalanan pulang pada 17 Februari 2019 dari Surabaya menuju Banda Aceh, Safarrudin menggunakan maskapai Air Asia.

3 dari 3 halaman

Pada saat itu, harga tiket Air Asia Rp 936.100 per orangnya.

Ditambahkan dengan bagasi total 60 kg, total yang dibayarkan oleh Safarrudin sebesar Rp 7.154.100.

Sedangkan bila menggunakan maskapai Garuda Indonesia, harga tiket Surabaya-Aceh sebesar 4.089.700 per orangnya, sehingga total untuk 6 orang adalah Rp 24.538.200.

Selisih

Maka dengan menempuh jalur internasional dari Surabaya-Aceh dengan menggunakan Air Asia, Safarrudin sudah menghemat Rp 17.384.100.

Total yang Dihemat

Sehingga total biaya yang bisa dihemat oleh Safaruddin pergi-pulang dari Aceh menuju Surabaya via Kuala Lumpur adalah Rp 14.945.069 (pergi) ditambahkan Rp 17.384.100 (pulang).

Total seluruhnya adalah Rp 32.329.169.

Studi Terbaru: Tidur Ternyata Obat Ampuh Melawan Kuman dan Menyembuhkan Flu

Promo Februari, Nikmati Pilihan 5 Paket Menarik dari A&W Mulai Harga Rp 34 Ribu

Studi Terbaru: Terlalu Banyak Ambil Foto dan Update Buat Orang Kurang Menikmati Momen

3 Negara Bebas Visa untuk WNI di Eropa yang Bisa Kamu Kunjungi, dari Belarusia hingga Serbia

Promo Geprek Bensu - Makan Berdua Bayar Satu, Cocok Dinikmati bersama Pasangan saat Valentine

(TribunTravel.com/GigihPrayitno)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Terbang dari Aceh ke Surabaya via Kuala LumpurKuala LumpurSurabaya Petis Taman Harmoni Botanika Restaurant Stasiun Kandangan Stasiun Benowo
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved