TRIBUNTRAVEL.COM - Di Bandung , ada satu tempat makan yang lagi hits di kalangan anak muda, yaitu The Alluvia.
The Alluvia berlokasi di kawasan Resort Lifestyle Place, Skylevel Paris Van Java Bandung.
Tepat berada di ketinggian yang jauh dari kebisingan kota, tentunya The Alluvia memiliki beberapa kelebihan.
Berikut rangkumannya yang telah dihimpun Tribun Jabar.
1. Berkonsep Minimalis dengan Suasana Taman
Menempati area yang cukup luas, The Alluvia diusung dengan konsep minimalis yang dikemas dengan suasana taman.
Dari segi desain, resto ini sangat memanjakan mata bagi setiap pengunjung yang datang.
Hal tersebut didukung oleh ornamen-ornamen yang bertemakan kayu, hingga bahan kanopi yang dijadikan dinding bangunan.
2. Memiliki Dua Area Tempat Makan yang Cocok Dijadikan Spot Foto
Khusus tempat tongkrongannya, The Alluvia terbagi menjadi dua area. Di antaranya area indoor dan area outdoor.
Di area indoor kamu akan menjumpai mini bar yang menjajakan aneka bahan minuman.
Sedangkan area outdoor, dikhususkan untuk pengunjung yang ingin lebih merasakan kesejukan udara Kota Bandung .
Di area ini juga menjadi favorit pengunjung sebagai spot foto.
3. Bisa Menyantap Beragam Menu Khas Spanyol dan Nusantara
Menu khas Spanyol yang paling best seller di sana di antaranya adalah roasted bone marrow (sumsum tulang), frog leg tempura (tempura kaki kodok), steak frites, alluvia beef noodle, mojito chicken, fish & chips, dan chicken liver pate.
Selain itu, The Alluvia turut menawarkan beragam menu nusantara yang tidak kalah enak, yakni nasi goreng kampung, nasi goreng kambing, sop buntut, ayam bakar, bebek crispy sambal hijau, colenak mille feuille, dan lainnya.
4. Tersedia Menu Minuman yang Menggugah Selera
Tidak hanya makanannya saja yang menggugah selera, minumannya pun juga mantap.
Di The Alluvia kamu bisa memesan minuman virgin garden mojito, milky strawberry, cappuccino, virgin garden mojito, apple refresher, dan aneka soft drink lainnya.
5. Punya Fasilitas Penunjang untuk Pengunjung
Untuk fasilitasnya, The Alluvia menyediakan wifi gratis, live music, DJ performance, smoking area di area outdoor, dan fasilitas kursi yang mampu menampung 60 orang di dalamnya.
Resto The Alluvia dibuka setiap hari pada pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB.
Khusus Sabtu ditutup pukul 23.00 WIB.
• Ingin Rayakan Tahun Baru Imlek Bersama Keluarga? Coba Mampir Sejenak ke China Town di Glodok
• 5 Spot Foto Berlatar Gunung Merapi Terbaik yang Bisa Kamu Coba Saat Berlibur ke Yogyakarta
• 7 Kedai Es Krim yang Sedang Ngehits di Yogyakarta, Marry Annes Tawarkan 60 Varian Rasa Unik
• Tempuran Banyu Kencono, Objek Wisata Baru di Bantul yang Padukan Wisata Alam dan Sejarah Mataram
• 5 Fakta Aneh Tentang Segitiga Bermuda, Luas nya Masih Menjadi Misteri sampai Sekarang
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul 5 Alasan Kamu Harus ke The Alluvia, Resto Berkonsep Minimalis yang Lagi 'Hits' di Bandung