5 Fakta Bukit Kasih di Minahasa, Dulunya Jadi Pusat Berkumpul Umat Berbagai Agama
Bukit Kasih merupakan satu di antara objek wisata di Sulawesi Utara yang terletak di sebelah selatan Manado menjadi simbol kerukunan umat beragama.
Penulis: Ayu Miftakhul Husna
Editor: Sinta Agustina
TRIBUNTRAVEL.COM - Bukit Kasih merupakan satu di antara objek wisata di Sulawesi Utara yang terletak di sebelah selatan Manado menjadi simbol kerukunan umat beragama di Sulawesi Utara.
Berlokasi di Desa Kanonang, Kabupaten Minahasa, Bukit Kasih ini adalah bukit belerang yang masih aktif.
Meskipun begitu, bukit ini memiliki udara yang cukup dingin.

TribunTravel telah melansir dari berbagai sumber mengenai sejumlah fakta Bukit Kasih.
1. Pusat Spiritual dari Berbagai Agama
Dulunya bukit ini dibangun pada 2002 sebagai pusat spiritual di mana para penganut agama dapat berkumpul, meditasi, hingga ibadah.
Bukit ini disebut Bukit Kasih karena tempat tersebut menjadi lokasi berkumpul beragam agama dalam damai dan penuh harmoni.
2. Simbol Perdamaian dan Kerukunan Umat Beragama
Selain menjadi pusat tempat berkumpul berbagai agama, Bukit Kasih juga menjadi simbol perdamaian dan kerukunan antar umat beragama di Sulawesi.

Bahkan ada lima rumah ibadah yang ada di Bukit Kasih Sulawesi Utara ini.
Antara lain ada gereja Katolik, gereja Kristen, vihara, kuil Hindu, dan sebuah masjid.
Di pintu masuk Bukit Kasih terdapat sebuah tugu toleransi setinggi 22 meter.
Dalam tugu tersebut terdapat kutipan simbol dan kutipan dari masing-masing agama.
Tugu ini juga merupakan monumen untuk mengingatkan akan toleransi dalam kehidupan beragama.