TRIBUNTRAVEL.COM - Kita semua pernah belajar konsep gravitasi saat duduk di bangku sekolah.
Semua dimulai dari cerita apel yang selalu jatuh ke tanah saat dilempar ke udara.
Namun, hal itu tidak akan terjadi jika dilakukan di lima tempat ini.
Dirangkum dari brightside.me, 5 tempat di planet ini yang tampaknya tidak memiliki gravitasi.
Jadi, tidak perlu jauh-jauh pergi ke luar angkasa jika kamu ingin menyaksikan ruang tanpa gravitasi.
1. Air terjun terbalik

Ketika mendengar kata 'air terjun', tentu yang terlintas dalam pikiran kita adalah tempat yang indah dengan air mengalir turun dari gunung atau ketinggian lain di tengah hutan.
Tapi, tidak demikian dengan air terjun yang ada di Republik Chili.
Airnya mengalir ke arah berlawanan, yaitu ke atas.
Kedengarannya memang tak masuk akal karena pemandangan ini seolah melawan hukum gravitasi.
Namun, fisika punya penjelasan masuk akal tentan fenomena ini.
Adanya hembusan angin yang kuat dari dasar jurang memaksa air mengalir ke atas.
Fenomena air terjun yang airnya tidak jatuh sampai ke dasar bukan hanya terjadi di Republik Chili saja.
Air terjun yang sama rupanya juga ditemukan di India dan Australia.
2. Misteri Santa Cruz

Tempat misterius di Santa Cruz, California pertama kali ditemukan George Pruzon pada tahun 1939.
Ia menceritakan pengalamannya ketika berjalan di siang hari dan tiba-tiba merasa pusing.
Kompasnya juga tidak bergerak.
Ia pun membeli sebidang tanah di sana dan membangun rumah.

Lalu, ia mengundang beberapa orang untuk berkunjung ke rumah itu.
Anehnya, orang-orang yang datang ke rumahnya seolah bisa memanjat dinding dan berdiri di tempat miring tanpa terjatuh.
Gravitasi Bumi seolah tidak berlaku di tempat ini.
Namun, beberapa peneliti mengungkapkan, fenomena aneh ini disebabkan adanya kawah magnetis yang terletak di dasar tanah rumah tersebut.
3. Hoover Dam, Nevada, Amerika Serikat
Jika kamu pernah mengunjungi Bendungan Hoover di Nevada, AS, cobalah melakukan percobaan menuangkan air dari botol ke atas bendungan.
Kamu akan melihat, air yang dituang tidak akan turun tetapi naik ke udara.
Hal ini terjadi karena dorongan angin yang sangat kuat yang dibuat oleh struktur Dam.
Jadi, air sebenarnya terdorong ke atas oleh angin.
4. Magnetic Hill, Leh Ladakh, India
Bukit ini terletak di jalan raya nasional Leh-Kargil-Baltik di India, dan dikatakan memiliki sifat magnetik yang dapat menarik mobil di tanjakan.
Beberapa orang mengatakan, bahkan pesawat yang melintas harus meningkatkan ketinggian mereka.
Sementara beberapa orang percaya pada mitos setempat, kejanggalan ini hanya ilusi optik yang diciptakan oleh tata ruang dan perbukitan di sekitarnya,.
Hal ini membuat jalan menurun tampak seperti naik.
Perbukitan seperti ini juga ditemukan di beberapa negara, di antaranya Kanada, Amerika Serikat dan Australia.
5. Air Terjun di Kepulauan Faroe
Sama seperti air terjun di Republik Chili, fenomena air terjun naik juga ada di Kepulauan Faro.
Letaknya ada di Samudera Atlantik antara Skotlandia dan Islandia.
Ada banyak air terjun seperti ini di dunia, dan kekuatan yang menggerakkan air ke atas adalah angin.
(TribunTravel.com/rizkytyas)