Laporan Wartawan TribunTravel.com, Rizkianingtyas Tiara
TRIBUNTRAVEL.COM - Nasi merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia.
Biasanya nasi disajikan bersama beragam lauk-pauk atau sayur.
Namun, nasi bisa dimasak kembali dengan cara digoreng dengan diberi tambahan bumbu-bumbu khusus.
Misalnya bawang merah, garam, bawang putih, dan cabai.
Yup, pasti setiap orang sudah mengenal jenis olahan nasi yang satu ini; nasi goreng.
Nasi goreng tidak cuma populer di Indonesia, tapi juga dikenal hingga mancanegara.
Bahkan nasi goreng ditahbiskan sebagai makanan terlezat di dunia versi CNN pada 2017 lalu.
Serta berada di peringkat 2 dari 50 makanan terbaik dunia pilihan pembaca CNN.
Nah, bicara tentang nasi goreng, ternyata ada beragam jenisnya di seantero Nusantara.
Seperti yang dirangkum TribunTravel.com dari berbagai sumber berikut ini.
1. Nasi Goreng Jawa
Nasi goreng Jawa identik dengan rasa pedas dan bumbunya yang berupa sambel uleg.
Biasanya, nasi goreng Jawa diberi tambahan suwiran daging ayam dan telur, serta diberi lalapan berupa kubis, tomat, atau wortel mentah.
2. Nasi Goreng Sunda
Kali ini, bumbu khas Sunda yang juga dipadukan dengan nasi adalah kunyit.
Sehingga tak heran warna nasi gorengnya agak kekuningan dan memiliki rasa aroma khas kunyit.
Rasanya juga cukup pedas.
3. Nasi Goreng Seafood
Nasi goreng seafood tampak begitu menggoda.
Bagaimana tidak, nasi goreng ini ditambahi aneka ragam seafood seperti cumi-cumi, udang, kepiting, dan lainnya.
Tapi tentunya bagi kamu yang memiliki alergi makanan laut sebaiknya jangan mengonsumsinya ya.
4. Nasi Goreng Ikan Asin
Iya, ikan asin juga termasuk hidangan laut.
Tapi kali ini nasi goreng ikan asin berada dalam kategori terpisah dari nasi goreng seafood.
Ikan asin yang gurih inilah yang membuat nasi goreng ini terasa lebih lezat dan sedap.
Apalagi jika diberi tambahan petai, tentu rasanya semakin yahud.
5. Nasi Goreng Mawut
Kata 'mawut' sendiri berasal dari Bahasa Jawa yang berarti 'berantakan'.
Namun, jangan kira rasanya juga berantakan.
Nasi goreng mawut dinamakan demikian karena adanya bermacam-macam bahan campuran seperti mi, kubis, sayuran hijau, dan suwiran daging ayam.
6. Nasi Goreng Kambing
Nasi goreng kambing merupakan jenis nasi goreng yang dipengaruhi kuliner khas Arab.
Rasanya semakin sedap berkat tambahan irisan daging kambing yang digoreng bersama nasi dan bumbunya.