Breaking News:

Tak Hanya Selfie, Ternyata Seperti Inilah Tren Foto Liburan Generasi Millennial

Perusahaan rintisan Indonesia di bidang fotografi, Frame A Trip melakukan riset terkait tren foto liburan di kalangan konsumen.

Editor: Sinta Agustina
Lifewire.com
Ilustrasi 

TRIBUNTRAVEL.COM - Perusahaan rintisan Indonesia di bidang fotografi, Frame A Trip melakukan riset terkait tren foto liburan di kalangan konsumen.

Lewat riset yang dilakukan pada tahun 2017, Frame A Trip menemukan jika 50 persen pelanggan jasa foto liburan ternyata berusia 25-34 tahun atau generasi millennial.

"Dari sampling kami juga menemukan jumlah likes akan bertambah 96,9 persen jika unggahan foto di Instagram diambil oleh fotografer profesional," kata pendiri Frame A Trip, Dian Sastrowardoyo sesuai siaran pers yang diterima KompasTravel, Senin (22/12/2017).

Peminat jasa fotografi liburan kebanyakan diminati oleh perempuan dengan jumlah 86 persen, lebih lanjut 67 persen berfoto bersama keluarga, 77 persen berfoto keluarga dengan anak, 17 persen dengan teman, 13 persen dengan pasangan, dan 3 persen foto sendiri.

Kemudian lima destinasi favorit untuk pengguna jasa foto liburan adalah Bali, Paris, Tokyo, London, dan Kyoto.

Sedangkan untuk kategori negara favorit berfoto liburan adalah Indonesia, Jepang, dan Singapura.

Saat berfoto, 88 persen konsumen memilih berfoto di luar ruang.

Tema perkotaan dipilih sebanyak 68 persen konsumen, dan 90 persen memilih lambang kota yang terkenal.

Sebagai contoh Big Ben di London atau Menara Eiffel di Paris.

Hanya 32 persen konsumen yang suka berfoto di luar ruang dengan tema alam.

2 dari 2 halaman

Pantai menjadi pilihan utama, oleh 83 persen konsumen. 

Untuk pose, konsumen ternyata punya beragam pose.

Ada 21 persen konsumen memilih pose berciuman, kemudian 35 persen bergaya bebas, 33 persen berpegangan tangan, dan 32 persen berpelukan.

Gaya berbusana santai saat berfoto dipilih oleh 85 persen konsumen, 11 persen memilih busana tradisional, dan 4 persen busana formal.

Tata rias wajah juga menjadi hal yang penting saat berfoto.

Terbukti 69 persen melakukan merias wajah seadanya sebelum foto, 25 persen merias wajah penuh, dan hanya enam persen yang tidak merias wajah sama sekali.

Berita ini sebelumnya telah dimuat di Kompas.com dengan judul Seperti Apa Tren Foto Liburan Anak Zaman Now?

Selanjutnya
Sumber: Kompas.com
Tags:
Menara EiffelBig BenDian Sastrowardoyo
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved