Breaking News:

Berita Menarik

10 Orang Beruntung Ini Terkenal dalam Waktu Super Singkat, Ada yang Sering Dijadikan Meme

Nasib seseorang memang tak akan ada yang tahu pasti. Inilah 10 orang biasa yang mendadak jadi terkenal seketika berkat media sosial dan internet.

brightside.me
Arshad Khan 

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Rizkianingtyas Tiara

TRIBUNTRAVEL.COM - Nasib seseorang memang tak akan ada yang tahu pasti.

Sekalipun oleh seorang cenayang.

Hal inilah yang terjadi pada beberapa orang yang terbilang sangat beruntung di dunia ini.

Beberapa orang yang sebelumnya bukan siapa-siapa, mendadak menjadi bintang terkenal.

Apalagi untuk sekarang ini, menjadi terkenal bukanlah hal yang sulit lagi, berkat adanya beragam jenis media sosial.

Ada beberapa orang yang jadi terkenal berkat bakat maupun penampilan yang menarik.

Untuk itu, berikut TribunTravel.com telah merangkum deretan orang biasa yang mendadak jadi terkenal seketika berkat media sosial dan internet.

Daftar berikut dirangkum TribunTravel.com dari laman Bright Side.

1. Nicky Libert

(brightside.me)
2 dari 4 halaman

Seorang mahasiswi di London memposting foto Nicky yang saat itu menjadi seorang pekerja konstruksi di akun media sosialnya.

Mahasiswi tersebut bertemu dengan si pekerja saat berjalan-jalan di Amsterdam.

Seketika, ketampanan Nicky dipuja-puja oleh para pengguna Twitter.

Hal ini akhirnya membuat Nicky menandatangani kontrak dengan agensi model Elite.

2. Baddie Winkle

(brightside.me)

Nenek ini berhasil menaklukkan hati para blogger ketika cucunya memposting foto Baddie di Instagram.

Kini, Baddie memiliki lebih dari 3 juta pengikut dan selalu aktif menjalani hidupnya, seperti menari, mengikuti talk show, atau rutin mengubah image-nya.

3. Emanuele Fasano

emanuelefasanopiano
instagram.com/emanuelefasanopiano

Ketika musisi muda asal Italia ini ketinggalan kereta, dia mendapati tidak ada lagi yang bisa dilakukan kecuali bermain piano yang ada di dalam stasiun kereta.

Untungnya, penampilan Emanuele diperhatikan oleh produser musik, dan direkam.

3 dari 4 halaman

Video ini akhirnya membuat Emanuele sangat populer di jejaring sosial, dan akhirnya mendapat kontrak yang sangat menguntungkan.

4. Nusret Gökçe

(brightside.me)

Koki asal Turki ini menjadi terkenal berkat video di mana dia sangat bersemangat memasak daging.

Kini akun Instagram-nya memiliki lebih dari 9 juta pengikut.

Bintang-bintang terkenal di dunia, seperti Leonardo DiCaprio, datang untuk melihatnya memasak.

5. Arshad Khan

(brightside.me)

Penjual teh berusia 18 tahun dari pasar di Islamabad ini menjadi terkenal dalam semalam saat seorang fotografer memposting foto anak bermata biru di Instagram-nya.

Foto tersebut segera mendapatkan ribuan klik suka dan menarik banyak perhatian.

Sekarang Arshad dikontrak oleh agensi pemodelan besar dan bermimpi tentang karir sebagai bintang film.

6. Philippe Dumas

(brightside.me)
4 dari 4 halaman

Setelah pensiun, Philippe memutuskan untuk membagikan foto-fotonya di situs populer Reddit.

Dia bertanya kepada para pengguna apakah dia masih bisa bergabung dengan industri fesyen.

Penampilannya yang tidak biasa mendapat banyak apresiasi tidak hanya oleh pengguna jejaring sosial, tapi juga oleh agen pemodelan.

Dia sekarang dikontrak untuk menjadi model.

7. Mike Varshavski

doctor.mike
instagram.com/doctor.mike

Dr Mike dari New Jersey menjadi terkenal berkat akun Instagram-nya.

Dalam akunnya, dia memposting foto-foto pekerjaannya sehari-hari.

Mike dijuluki sebagai "dokter terseksi" oleh majalah People.

Meski ditawari untuk menjadi model, ia lebih memilih menjadi dokter.

Dr Mike sekarang adalah seorang tokoh publik, mempromosikan gaya hidup sehat, dan mendukung berbagai organisasi amal.

8. Cindy Kimberly

wolfiecindy
instagram.com/wolfiecindy

Gadis ini menjadi terkenal saat Justin Bieber memposting fotonya dan bertanya, "Omg, siapa ini?!!!"

Para penggemarnya pun akhirnya berhasil menemukan gadis itu.

Dia ternyata adalah seorang siswi berusia 17 tahun dari Costa Blanca, Spanyol.

Di waktu luangnya, Cindy bekerja sebagai pengasuh paruh waktu.

Sekarang dia memiliki kontrak dengan agensi pemodelan besar dan pemotretan untuk beberapa majalah terkenal.

9. Sven Otten

svenotten_
instagram.com/svenotten_

Setelah pria muda ini memposting video tariannya di YouTube, videonya telah ditonton lebih dari 43 juta orang di seluruh dunia.

Kini penari otodidak asal Jerman ini membuat banyak iklan kampanye dan memiliki akademi menari.

10. Jeremy Meeks

(brightside.me)

Jeremy Meeks dijatuhi hukuman pada Februari 2015 2 tahun di penjara federal karena melakukan pelanggaran kepemilikan senjata.

Setelah Departemen Kepolisian Stockton memposting fotonya di Facebook, para pengguna internet pun menjuluki Jeremy sebagai "penjahat paling tampan."

Ketika dibebaskan dari penjara, Jeremy menerima beberapa tawaran pemodelan dan sekarang menghabiskan waktunya dengan banyak selebritas terkenal.

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Leonardo DiCaprioArshad KhanTribunTravel.com
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved