Laporan Wartawan TribunTravel.com, Ambar Purwaningrum
TRIBUNTRAVEL.COM - Para arkeolog dari Sweden’s Lund University dan the Egyptian Ministry of Antiquities telah menemukan empat kuburan kuno di Mesir.
Pemakaman itu ditemukan selama penggalian di tambang Gebel el Silsila.
Diketahui berasal dari 1493-1401 SM.
Dilansir TribunTravel.com dari laman thesun.co.uk, para peneliti juga menemukan gelang, tembikar, dan jimat yang terkubur di dalam mayat.
Satu yang menarik perhatian arkeolog, adalah satu mumi anak.
Usianya sekitar 5-8 tahun.
Kondisi mumi ini sangat parah, bahkan lebih buruk dibanding tiga lainnya.
Seakan anak ini dikubur begitu saja tanpa penghormatan apapun.
Pada bagian tulangnya menunjukkan tanda-tanda penyakit dan cedera.
Jika bisa digambarkan, tubuhnya benar-benar tanpa perawatan, seolah dipaksa untuk mati.
Meski demikian, penyebab kematiannya masih belum diketahui.
Kuburan lainnya berisi tubuh balita.
Sementara kuburan ketiga dan keempat terdapat tubuh anak-anak berusia 5-9 tahun.
Mereka dikuburkan dengan perhiasan, guci bir, anggur, dan pisau cukur perunggu.
Satu anak bahkan dimakamkan dengan 4 perhiasan yang melekat di pergelangan kiri dan jimat.
Perhiasan itu satunya berisi nama dinasti.
Peneliti berencana untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.
Tujuannya untuk menemukan tentang apa yang terjadi pada tubuh anak yang penuh luka itu, dan penyakit apa yang dialaminya.
Cara ini diharapkan dapat membantu menentukan apa penyebab kematian si anak malang itu.