Laporan Wartawan TribunTravel.com, Apriani Alva
TRIBUNTRAVEL.COM - Sulit dipercaya namun ada beberapa tempat di India yang warganya sendiri dilarang untuk berkunjung.
Sebagian tempat-tempat tersebut dimiliki oleh orang India namun aturannya hanya mengizinkan orang asing untuk masuk.
Berikut TribunTravel.com merangkum 5 tempat di negeri Bollywood dimana warga dengan KTP India dilarang mengunjungi, seperti dilansir dari laman viralsection.com.
Selengkapnya, simak ulasan berikut.
1. Uno-In Hotel, Bengaluru

Hotel ini dibangun pada tahun 2012 yang dikhususkan untuk orang Jepang.
Sayangnya karena alasan tersebut, hotel ini segera ditutuo leih Greater Bangalore City Corporation pada tahun 2014 karena tuduhan diskriminasi rasial.
2. Free Kasol Cafe, Kasol

Sebuah Cafe yang ada di Kasol, India ini terkenal pada pertengan 2015.
Saat itu pemiliknya menolak kunjungan wanita India dan hanya menyambut orang-orang Israel.
3. Pantai-pantai di Goa hanya untuk wisatawan asing

Sejumlah pantai, penginapan dan restoran yang ada di Goa, India terbuka untuk para turis asing.
Bukannya dilarang namun orang-orang asing yang mengunjungi lebih banyak dibandingkan orang asli India.
4. Beberapa pondok di Chennai

Sebut saja nama pondok tersebut adalah Highlands yang hanya menerima pelangan dengan paspor asing.
Sebuah hotel di Chennai memang hanya menerima tamu warga asing.
Berdasarkan cerita daro Deccan Herald, kebijakan tersebut sangat jelas dan ketat.
Orang India bisa menginap di hotel ini namun harus memiliki paspor asing.
5. Pantai-pantai di Puducherry hanya untuk orang asing

Seperti halnya di Goa, ada beberapa pantai, penginapan dan tempat makan di Puducherry yang hanya dipesan secara ekslusif oleh turis asing.