Laporan Wartawan TribunTravel.com, Rizky Tyas
TRIBUNTRAVEL.COM - Nama Millendaru akhir-akhir ini semakin menjadi sorotan netizen.
Bagaimana tidak, keponakan laki-laki Ashanty ini suka berdandan ala perempuan.
Ia sering memakai make up dan mengenakan baju perempuan untuk tampil di depan publik.
Tak cuma itu saja, Millendaru juga sering mengunggah foto-foto mesra bersama teman-temannya di akun Instagramnya @millencyrus.
Satu di antara yang paling membuat publik tercengang adalah foto-fotonya bersama seorang wanita tomboy di akun Instragam @naka_thekandous.
Gaya Millen dan teman wanitanya ini seolah terbolak-balik hingga banyak mendapat cibiran netizen.
Millen yang seorang pria bergaya seperti wanita, sedangkan Naka yang wanita justru berpenampilan seperti pria.
Namun, keduanya tampak tak terlalu mempedulikan pendapat orang.
Tak pernah sekalipun Millendaru menanggapi kalimat-kalimat pedas yang ditujukan padanya dan teman wanitanya itu.
Malahan, Millendaru semakin berani memamerkan kemesraan berdua terutama saat pergi liburan.
Dirangkum TribunTravel dari akun Instagram keduanya, begini potret kedekatan yang mereka pamerkan di hadapan publik.
1. Aakun Instagram @naka_thekandousmemposting foto berdua dengan menyertakan caption "my baby"
Romantis banget, ya.
2. Foto berdua di Bandara
3. Enaknya bisa liburan tiap hari
Menyertakan caption "Everyday is holiday for us ❤ Hmm rekomendasi dong buat kita kira-kira bulan depan liburan kemana yaaah?" akun @naka_thekandous minta rekomendasi tempat liburan yang seru nih, guys.
4. Menghabiskan hari minggu bersama
Berfoto berdua di depan beach bar Oldmans yang ada di Canggu, Bali, keduanya tampak sangat kompak dengan baju yang sama.
5. Menghabiskan malam bersama di festival musik We The Fest 2017

