Breaking News:

Wisata Skotlandia - Rumah Berhantu Ini jadi Tempat Lahir Pangeran Drakula, Kisahnya Bikin Merinding

Rumah Ecclescrieg di St Cyrus, Aberdeenshire, Skotlandia merupakan tempat berhantu dan jadi 'tempat kelahiran' Pangeran Drakula.

Editor: Sri Juliati
Staticflicker
Rumah tua berhantu tempat lahirnya Pangeran Drakula 

TRIBUNTRAVEL.COM - Rumah Ecclescrieg di St Cyrus, Aberdeenshire, Skotlandia merupakan tempat berhantu.

Bram Stoker biasa menghabiskan hari liburnya di Cruden Bay yang berada di dekatnya.

Konon penulis Irlandia ini memakai rumah tua itu sebagai inspirasi untuk kastil Pangeran Drakula.

Tempat itu dianggap berhantu akibat kutukan terhadap pemilik semula, yakni keluarga Forsyth-Grant.

Semuanya berawal ketika Osbert Clare Forsyth-Grant, yang tinggal sejak tahun 1880 hingga 1911, bergabung dengan Angkatan Laut melawan keinginan ayahnya.

Diduga dia berlayar dari Montrose untuk mengomandoi sebuah kapal pemburu ikan paus dengan awak kapal yang terdiri dari suku Skot dan Eskimo.

Sesuatu terjadi di antara Osbert dan anak buah Eskimonya, namun tidak seorang pun tahu dengan rinci dan akhirnya mereka mengutukinya beserta keluarganya.

Tidak lama kemudian, kapalnya yang bernama Seduisante terdampar akibat badai dan lenyap dari penglihatan.


Bram Stoker, pencipta Pangeran Drakula.
Bram Stoker, pencipta Pangeran Drakula.

Rupanya terjadi pemberontakan dan pembunuhan di atas kapal, tetapi tak seorang pun tahu dengan pasti.

Beberapa orang Eskimo yang masih hidup kemudian menuturkannya.

2 dari 2 halaman

Jenazah Grant tidak pernah ditemukan dan konon ayahnya tidak pernah melupakan peristiwa itu.

la terus berdiri di teras sambil memandang ke arah lautan dengan teropongnya sambil terus berharap putranya kembali.

Pria tua itu masih terlihat berjalan-jalan di tempat itu sampai sekarang, menanti putranya yang tidak kunjung pulang.

Berita ini sudah dimuat di intisari.grid.id dengan judul Di Rumah Tua Berhantu Inilah Pangeran Drakula Dilahirkan

Selanjutnya
Sumber: Grid.ID
Tags:
SkotlandiaBram StokerPangeran Drakula Hampden Park Stadion Ibrox McDiarmid Park Dens Park Liam Cooper Andy Robertson Kieran Tierney William Wallace
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved