Breaking News:

8 Foto Gambarkan Betapa Menakjubkannya Migrasi Hewan di Bumi! Tapi, No 7 Paling Menakutkan

Migrasi hewan musiman merupakan penomena yang paling menakjubkan dari elemen alam dan membuat manusia terpesona selama ribuan tahun.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Sri Juliati
lifebuzz.com
Migrasi kepiting merah di Pulau Christmas, Australia seakan jadi karpet merah yang bergerak lambat saat mereka berpindah ke laut untuk bertelur. 

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Sri Juliati

TRIBUNTRAVEL.COM - Guys, jangan berpikir yang bisa melakukan perpindahan alias migrasi hanya manusia, ya.

Makhluk lain, yaitu hewan juga melakukan perjalanan berpindah ke daerah baru untuk kemudian kembali ke habitat aslinya.

Satu alasan kenapa hewan bermigrasi, untuk mencari makanan yang berlimpah dan tempat yang baik untuk berkembang biak.

Misal saja, banyak hewan bermigrasi ke daerah utara selama musim panas demi mendapat pasokan makanan yang baik.

Bisa juga saat musim gugur, mereka migrasi ke selatan untuk mencari cuaca yang hangat pada musim dingin dan tersedianya makanan.

Migrasi hewan musiman merupakan penomena yang paling menakjubkan dari elemen alam dan membuat manusia terpesona selama ribuan tahun.

Contohnya seperti deretan foto yang dilansir TribunTravel.com dari laman lifebuzz.com:

1. Burung pelikan putih berada di Sungai Mississippi yang merupakan jalur migrasi mereka saat musim semi dan gugur.

( Annie Griffiths National Geographic)

2. Rusa kutub bermigrasi dan melewati Serengeti disebut sebagai satu di antara tujuh keajaiban dunia.

(//cdn.lifebuzz.com/images/21925/lifebuzz-32533d33e9f43553dd1e0ac9c7a09d07-limit_2000.jpg)
2 dari 3 halaman

Lebih dari dua juta binatang bermigrasi dari Taman Nasional Serengeti di Tanzania menuju padang rumput hijau di Cagar Alam Nasional Maasai Mara di Kenya selama Juli hingga Oktober.

3. Zebra di Serengeti berpindah pada waktu yang sama dengan rusa kutub.

Sebenarnya, migrasi adalah lingkaran besar, karena zebra, rusa kutubm dan hewan lainnya bergerak searah jarum jam dari tenggara.

Migrasi terbesar kedua pada zebra adalah migrasi Makgadikgadi, melintasi Gurun Kalahari.

(kilimavalley.com)

4. Jutaan kupu-kupu raja yang tinggal di wilayah timur Amerika Utara terbang hingga 1500 mil ke hutan di Meksiko untuk menghabiskan musim dingin.

(Jaap de Roode)

Sementara itu, kupu-kupu raja dari barat Pegunungan Rocky terbang ke pantai di California.

5. Di Samudera Atlantik, cownose ray atau sejenis ikan pari bermigrasi ke utara pada musim semi dan ke selatan pada musim gugur.

Di Teluk Meksiko, mereka bermigrasi dari barat Florida menuju Yucatan di Meksiko.

( Sandra Critelli Barcroft Media)

6. Migrasi kepiting merah di Pulau Christmas, Australia seakan jadi karpet merah yang bergerak lambat saat mereka berpindah ke laut untuk bertelur.

(lifebuzz.com)

7. Setiap musim dingin, ribuan hiu sirip hitam dan hiu spinner bermigrasi di sepanjang pantai Atlantik di Florida.

(mypalmbeachpost.com)
3 dari 3 halaman

Seringkali, mereka berada di jarak yang sangat dekat dengan garis pantai.

Ya, bayangin aja guys, saat kamu asyik berenang di pantai ini dan di sebelahmu adalah ikan hiu.

8. Tuna merupakan ikan yang berpindah dengan sangat cepat.

Hanya selama 20 bulan, seekor ikan tuna mampu mencatatkan rekor perjalanan hingga 25 ribu mil, dari Samudera Pasifik melewati Jepang ke Amerika Serikat.

(physicsworld.com)
Selanjutnya
Tags:
TanzaniaMeksikoTribunTravel.com Jenna Ortega Guillermo Ochoa Estadio Universitario Estadio Azul Estadio Jalisco Estadio Caliente Estadio Corona
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved