Laporan Wartawan TribunTravel.com, Ambar Purwaningrum
TRIBUNTRAVEL.COM - Bagi sebagian orang Skizofrenia dianggap sebagai gangguan kejiwaan paling mengerikan.
Banyak dari mereka memilih untuk menjahui penderita gangguan ini.
Apalagi setelah munculnya pemberitaan mengenai kasus pembunuhan atau penganiayaan yang dilakukan oleh orang-orang yang diduga menderita Skizofrenia.
Padahal jika mau memperlajari sedikit saja, kita tak perlu menjauhi maupun membencinya.
Skizofrenia merupakan gangguan kejiwaan berat yang biasanya ditandai dengan perubahan sikap, perilaku dan emosi.
Apa yang mereka lihat berbeda dibanding apa yang orang awal saksikan.
Meski tak mudah menangani penderita Skizofrenia, namun ada beberapa penderita yang justru memanfaatkan apa yang mereka derita.
Satunya adalah Kate.
Remaja berusia 18 tahun ini memanfaatkan halusinasi yang sering dialami akibat Skizofrenia.
Dia secara akurat menggambarkan bagaimana bentuk benda-benda yang sering dia lihat sehari-hari.
Dilansir TribunTravel.com dari laman boredpanda.com berikut 7 bentuk halusinasi yang berhasil dia keluarkan lewat karya lukisan.
1. Benda mati
Inilah gambaran benda mati yang sering dia lihat.
Seperti lukisan Van Gogh bukan?
2. Serangga
Begini pemandangan serangga lalat yang sering dia saksikan.
3. Laba-laba
Kate selalu merasa jika binatang itu sering merangkak keluar dari ventilasi langit-langit rumahnya dan mengeluarkan suara aneh.
4. Cermin
Jangan bayangkan wajah Kate yang tercetak ketika dia mengaca di cermin, melainkan gambar ini.
5. Suara peringatan
Kate sering mendengarkan suara-suara yang memberitahunya jika ada sesuatu yang terbakar di sekitarnya.
6. Gundukan tanah di dinding dan lantai
Inilah yang dia lihat ketika Kate menyaksikan dinding dan lantai rumah.
Seolah ada kumpulan mata yang menatapnya.
7. Burung
Kate selalu merasa jika burung itu bernyanyi bersamanya.