Laporan Wartawan TribunTravel.com, Ambar Purwaningrum
TRIBUNTRAVEL.COM - Jutaan pengunjung tertarik untuk datang ke pulau ini.
Hainan menjadi satu daya tarik terbaik di China.
Keindahan alamnya, keunikan budaya Taoisme, dan kemisteriusan legenda lokalnya membuat pulau ini semakin terkenal.
Ada banyak obyek wisata yang bisa ditemukan di pulau yang dikenal sebagai surga tersembunyi ini.
Dilansir TribunTravel.com dari laman china.org.cn, berikut empat obyek wisata yang bisa kamu coba di Hainan.
1. Holiday Beach
Bagi kamu penyuka wisata pantai, obyek ini bisa dicoba.
Holiday Beach terdiri atas area berjemur, resor liburan, restoran dan taman hiburan.
Info selengkapnya klik di sini ya!
Open Trip Paket 5D4N Hainan Islan China Harga Murah Full Fasilitas - Bandung
2. Pohon kelapa di Wenchang
Wenchang merupakan satu daerah yang indah yang paling populer di Hainan.
Ada lebih dari 500 ribu pohon kelapa tumbuh subur di sana.
Air kelapa disebut "air suci" oleh penduduk setempat dan dikatakan dapat membantu orang yang meminumnya kembali semangat.
Petani lokal bisa memanjat pohon setinggi 20 meter kelapa dengan sangat cepat untuk memberikan pengunjung air kelapa segar.
Info selengkapnya klik di sini ya!
Open Trip Paket 5D4N Hainan Islan China Harga Murah Full Fasilitas - Bandung
3. Xinglong Tropical Botanical Garden
Merupakan tempat yang terkenal akan tanaman tropis dan spesies langkanya.
Dibangun pada 1957, mencakup 400.000 meter persegi dan merupakan satu dari empat pusat pendidikan eco-lingkungan nasional dan kolam gen spesies di China.
Taman juga memainkan peran penting dalam budidaya pertanian dan penelitian.
Info selengkapnya klik di sini ya!
Open Trip Paket 5D4N Hainan Islan China Harga Murah Full Fasilitas - Bandung
4. Monkey Island
Terletak di semenanjung Nanwan, 14 kilometer ke selatan dari Lingshui County, Monkey Island cagar alam yang dilindungi dan hanya dihuni oleh monyet.
Didirikan pada 1965, pulau ini telah menjadi tujuan wisata populer.
Lebih dari 400 jenis tanaman dan buah-buahan, 100 hewan, dan banyak gua membuat pulau ini menjadi surga yang sempurna bagi para monyet.
Info selengkapnya klik di sini ya!
Open Trip Paket 5D4N Hainan Islan China Harga Murah Full Fasilitas - Bandung