Laporan Wartawan TribunTravel.com, Apriani Alva
TRIBUNTRAVEL.COM - Guys, bagi kamu pecinta coklat pasti menantikan momen valentaine.
Yup, seperti yang diketahui bersama, hari kasih sayang yang jatuh pada bulan Februari selalu identik dengan coklat.
Nah, dalam rangka menyambut hari Valentine, kedai ramen di Jepang mengeluarkan produk ramen cokelat.
Kamu bisa mencicipinya di sebuah restoran Munya Musashi yang terletak di Shinjuku.
Tempat makan ini, setiap tahunnya selalu menghadirkan menu ramen coklat.
Nah, di tahun 2017 ini, restoran Munya Musashi kembali menghadirkan menu khas Jepang yang dipadukan dengan coklat seperti dilansir dari rocketnews24.com.

Tahun ini menu ramen coklat disebut Tsuke Ghana 2017.
Jenis ramen ini adalah tsukemen-ramen.
Kalau kamu pengila ramen pasti tau.
Yup, ramen coklat ini termasuk ramen yang kuahnya disajikan terpisah.
So, jangan kaget kalau ada dua mangkok tersaji di depanmu.

Seporsi makanan ini berisi ramen lengkap dengan topping.
Sementara mangkuk satunya berisi kuah ramen cokelat.
Kuah kadu ramen ini terbuat dari coklat Ghana 1,3 bar yang membuat kuahnya berwarna coklat.


Kamu tak perlu worried dengan rasanya, karena ramen coklat memiliki citarasa layaknya minuman coklat hangat.
Tentu rasa manis dan pahit jadi dominan makanan ini.
Seporsi ramen coklat memiliki harga 1.080 yen atau sekitar Rp 127 ribu.
