Breaking News:

Perth Australia - Ini 3 Destinasi Pilihan di Kota Bell Tower, Mulai Taman Terbesar Hingga Museum

Perth, satu-satunya kota di Australia yang terletak di pesisir Samudra Hindia ini memiliki daya tarik yang menakjubkan.

Penulis: Apriani Alva
Editor: Sinta Agustina
www.garuda-indonesia.com
Perth, Australia. 

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Apriani Alva

TRIBUNTRAVEL.COM - Perth, satu-satunya kota di Australia yang terletak di pesisir Samudra Hindia ini memiliki daya tarik yang menakjubkan.

Mengunjungi kota ini kamu bisa menjelajahi bar anggur Perth yang modern, pantai bermandikan cahaya matahari, hingga taman-taman hijau yang spektakuler.

Selayaknya kota besar di berbagai kota di dunia, Perth juga memiliki gedung pencakar langit yang berkilauan, lingkungan yang funky, dan arsitektur kolonial yang indah.

So, siap-siaplah untuk terpukau dengan Perth yang memberikan panorama yang menggambarkan masa depan dan masa lalu yang mengagumkan.

Kalau kamu mengunjungi Perth jangan lupa untuk menunjungi lima tempat berikut yah.

TribunTravel.com merangkum lima tempat spektakuler yang dilansir dari laman australia.com.

Selengkapnya, yuk simak.

1. Kings Park

ausie
Jus Burgers, Northbridge, Perth, WA (www.australia.com)

Kings Park dan Perth Botanic Garden, satu di antara taman kota terbesar di dunia.

2 dari 3 halaman

Di sini kamu bisa menikmati pemandangan menawan dari Sungai Swan dan Sungai Canning.

Selain memandang garis langit kota dan Darling Ranges, kamu juga bisa menyusuri jalur perjalanan padang semak.

Sambil mengagumi taman-taman yang terawat kemudian kamu bisa singgah di berbagai kafe di wilayah tersebut.

2. Hay Street

Hay Street
wikimedia.org

Menyusuri Hay Street, kamu bisa menemukan Wolf Lane sambil melihat-lihat koleksi ekletik kafe, bar, dan butik.

Ingin bersantai? Kunjungi Subiaco yang berisi para pekerja kantoran di bar kota Perth.

Tak hanya itu kamu juga bisa menjajaki beragam toko vintage dan antik di sepanjang Oxford Street Leederville.

Berbelok ke Northbridge, nikmati beragam pakaian karya para desainer, kafe modern, dan restoran bergengsi.

3. Fremantle Harbour

fermantle
www.australia.com

Berjarak 30 menit dari pusat Kota Perth, Fremantle Harbour memiliki karakter khas tersendiri.

3 dari 3 halaman

Di sini kamu bisa menemukan peninggalan zaman kolonial seperti Fremantle Prison, Arts Centre, dan Old Courthouse.

Pecinta sejarah pelayaran kunjungi Maritime Museum and Shipwreck Galleries.

Penikmat minuman bir, kamu bsia jalan-jalan di tempat pembuatan bir terkenal Little Creatures’ Freo HQ.

Selain tiga destinasi tersbut, Perth masih memiliki beragam tempat yang menarik untuk di kunjungi.

Simak terus TribunTravel.com untuk informasi update mengenai destinasi wisata mancanegara.

Happy traveling, guys!

Selanjutnya
Sumber: Tribun Seleb
Tags:
PerthAustraliaSamudra Hindia Fomepizole HBF Park Anthony Albanese
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved