Laporan Wartawan TribunTravel.com, Arif Setyabudi
TRIBUNTRAVEL.COM - Pengisi daya alias power bank memang sangat dibutuhkan, apalagi saat traveling.
Bagi sebagian traveler, power bank adalah penyelamat kala mereka tak menemukan sumber listrik sama sekali, sementara ada kewajian untuk berkomunikasi dengan pihak luar.
Apalagi membawa power bank, kini tak terlalu ribet.
Sebab ada power bank ukuran mini dengan daya yang cukup besar.
Meski demikian, kita nggak boleh sembarangan memilih power bank, guys.
Apalagi dengan semakin banyaknya mode, jenis, ukuran, dan daya power bank yang banyak beredar di pasaran.
Berikut tips memilih power bank untuk traveling menurut TribunTravel.com.
1. Perhatikan ukuran power bank
Pilihlah ukuran power bank yang mudah kamu bawa atau simpan.
Sebaiknya, memilih ukuran yang sederhana agar mudah menyimpan di ransel.
2. Kebutuhan daya smartphone
Semakin kapasitas baterai maka daya power bank juga harus besar.
Kamu juga bisa memperkirakan kapan bateraimu akan habis ketika digunakan.
Jika kamu mengetahuinya, bisa lebih mudah memilih power bank yang sesuai kebutuhanmu.
3. Perhatikan daya power bank
Nah, bila kamu melakukan perjalanan jauh sebaiknya memilih daya yang besar.
Sebaiknya, kamu memilih power bank yang memiliki daya besar di atas 10.000 mAh.
Nah, ada dua power bank yang direkomendasikan TribunTravel.com.
Powerbank pertama bermerek Qualcomm dengan kapasitas 10.000 mAh.
Jika kamu punya smartphone merek Samsung atau Asus, maka power bank ini cocok untukmu.
Harganya Rp 100 ribuan saja, silakan cek di sini selengkapnya.
Nah, bila kamu cari power bank kapasitas lebih besar bisa memilih power bank Xiaomi 20.000 mAh.
Jika kamu berminat dengan power bank ini bisa cek di sini.