Laporan Wartawan TribunTravel.com, Ayesha Ayu Agustien
TRIBUNTRAVEL.COM - Satu lagi desa unik yang bisa dijadikan tempat wisata.
Namanya adalah Shani Shingnapur.
Desa ini ada India.
Percaya atau tidak, di desa ini ada sekitar 300 bangunan, rumah, dan sekolah yang tidak memiliki pintu.
Nggak cuma itu aja, bank di desa ini juga tidak berpintu seperti dilansir dari odditycentral.com.
Uang dan berbagai benda berharaga lainnya disimpan di sebuah tempat yang dikunci.
Yang lebih mengejutkan, sebagian besar toilet di Shani Shingnapur juga tidak memiliki pintu.
"Karena alasan privacy dan untuk memenuhi permintaan para perempuan, kamu baru-baru ini setuju untuk memasang gorden di dekat pintu masuk," jelas Parmeshwar Mane, seorang warga setempat.

odditycentral.com
Shani Shingnapur
Dia juga menambahkan, memasang pintu akan menjadi sebuah pelanggaran terhadap kepercayaan kami.
Beberapa warga meletakkan papan yang bisa dilepas sebagai pengganti pintu.
Pemasangan pintu tidak permanen itu juga hanya dilakukan saat malam hari.
Tujuannya agar hewan ganas tidak masuk ke rumah saat malam.
Satu-satunya masalah yang terjadi karena pintu yang tidak ada adalah tidak ada sesuatu yang bisa diketuk ketika ada orang yang datang atau bertamu.
Sebagai solusinya, warga setempat memilih untuk teriak ketika datang ke rumah orang lain.
Hal ini sudah menjadi sesuatu yang biasa dan dianggap sebagai solusi terbaik.
Tidak ada polisi atau pengamanan khusus di wilayah ini.
Menurut pemerinta setempat ini adalah sebuah kepercayaan masyarakat terhadap dewa yang disebut God of Saturn.
Tidak dibutuhkan pengamanan khusus untuk wilayah ini.
Biar kamu nggak penasaran, yuk lihat video yang diunggah di YouTube ini.