Breaking News:

Gelato Grom Jakarta - Mamma Mia! Lembutnya Es Krim ala Italia Ini Bikin Kamu Nambah Lagi

Siang-siang menikmati es krim ala Italia sembari jalan kaki? Hilang segala penat dan bosan di kantor, apalagi rasa kesal setelah dimarahi bos.

Editor: Sri Juliati
KOMPAS.COM/FIRA ABDURACHMAN
Satu cup kecil di Grom bisa dicampur dengan 2 rasa gelato. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Siang-siang menikmati es krim ala Italia sembari jalan kaki?

Hilang segala penat dan bosan di kantor, apalagi rasa kesal setelah dimarahi bos.

Nah, satu tempat di Jakarta yang bisa kamu sambangi untuk menikmati gelato alias es krim dari Italia adalah gerai Gelato Grom, di pusat perbelanjaan Lotte Shopping Avenue, Jakarta.

Grom merupakan kedai khusus gelato yang baru saja membuka gerai keduanya di Jakarta.

Grom menyajikan gelato yang bahan bakunya langsung diimpor dari Italia.

Grom memiliki kebun sendiri sebagai bahan baku gelato yaitu pertanian Mura Mura.

Tanah pertanian ini berada di Costigliole d’Asti, Piedmont, Italia.

"Rahasia gelato kami hanya sederhana yaitu bahan baku adalah kualitas terbaik," ujar Federico.

Di Gerai Grom para tamu bisa menikmati gelato sambil duduk dan santai.

"Di sini gelato-nya sama dengan yang di Italia karena pengunjung ingin merasakan langsung gelato yang asli," kata Federico.

2 dari 4 halaman

Gelato merupakan makanan selingan atau makanan penutup bagi masyarakat Italia.

Para ibu di sana terbiasa membuat gelato sendiri di rumah.

Bahan bakunya bisa didapat dari halaman mereka sendiri di rumah.

Federiko mengungkapkan, di Italia juga terbiasa membeli gelato ukuran 1 kiloan untuk dibawa pulang ke rumah.

"Karena organik dan natural jadi gelato lebih cepat lumer. Cara penyajiannya juga tertutup tidak terbuka," ujar Federico.

Hal ini penting karena bila terbuka suhu panas dari luar akan mudah masuk.

Rasa gelato yang paling favorit di Grom adalah Crema de Grom.

Gelatoini terbuat dari merah telur dan susu.

Dicampur dengan biskuit dan butiran cokelat.

Rasanya tidak manis namun tetap legit.


KOMPAS.COM/FIRA ABDURACHMAN
3 dari 4 halaman

Karakternya juga lembut dan tidak berat di tenggorokan.

Bila ingin yang asam, silakan cicipi Raspberry Sorbet.

Rasa asam khas buah Raspberry membuat segar.

Bisa juga Gelato Pistachio.

Rasa khas kacangnya begitu terasa menjadi lebih creammy dengan campuran susunya.

Keunikan gelato, makanan ini tidak membuat perut cepat kenyang apalagi begah.

Jadi jangan takut makan sebanyak-banyaknya.

Gelato akan membuat waktu nongkrong atau kesendirian menjadi tak terasa berlalu.

----------------------

Untuk mendapatkan informasi terbaru, jangan lupa

4 dari 4 halaman

Like Fanpage TribunTravel

Follow Twitter @tribuntravel

Follow Instagram tribuntravel

Selanjutnya
Sumber: Kompas.com
Tags:
Gelato GromJakartaMal CiputraLotte Shopping Avenue Sate Taichan
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved