Breaking News:

Wisata Solo

Hotel Murah Solo - Inilah 5 Penginapan Rp 100 Ribuan, Cocok untuk Nonton Festival Payung 2016

Letaknya nggak terlalu jauh dari Stasiun Solo Balapan, sekitar 2,3 kilometer. Tarif per malamnya cuma Rp 199 ribu

Penulis: Sinta Agustina
Editor: Vovo Susatio
TRIBUN JATENG/HARNO
Penampilan Reog Nirboyo dari Gunung Kidul membuka acara Festival Payung Indonesia tahun 2014 di Taman Balaikambang, Solo, Jumat (28/11/2014). 

 Laporan Wartawan TribunTravel.com, Sinta Agustina

TRIBUNTRAVEL.COM - Traveler, udah tahu kan kalau sebentar lagi akan ada Festival Payung 2016?

Acara ini akan diadakan pada 23-25 September 2016 di Taman Balekambang, Solo, Jawa Tengah.

Biar nantinya kamu nggak bingung mau nginep di mana, jangan lupa booking penginapan dulu ya.

TribunTravel.com merekomendasikan lima penginapan dengan tarif Rp 100 ribuan per malam di Kota Solo.

1. Sarila Hotel Solo


pegipegi.com
Sarila Hotel Solo

Penginapan ini berlokasi di jalan Kalilarangan No 103, Jayengan, Serengan, Surakarta.

Letaknya nggak terlalu jauh dari Stasiun Solo Balapan, sekitar 2,3 kilometer.

Dilansir dari traveloka.com, tarif per malamnya cuma Rp 199 ribu lho guys!

Untuk informasi, kamu bisa kunjungi website sarilahotel.com atau telepon ke nomor (0271) 639699.

2 dari 4 halaman

2. Hotel Keprabon Solo


agoda
Hotel Keprabon Solo

Lokasinya strategis banget, ada di Jalan Ahmad Dahlan No.8 Surakarta, Jawa Tengah.

Berdasarkan review pegipegi.com, tarif per malamnya cuma Rp 118 ribu, dengan kapasitas kamar 2 orang.

Hubungi (0271) 632811 atau 081390332811 untuk booking ya guys!

3. Hotel Putri Sari


putrisari.com
Hotel Putri Sari

Berlokasi di jalan Brigjend Slamet Riyadi, Laweyan, Surakarta, penginapan ini mudah dijangkau.

Berdasarkan traveloka.com, tarif per malam di penginapan ini cuma Rp 95 ribu lho guys.

Wow, murah banget ya!

Booking yuk di nomor (0271) 717958.

4. Hotel Griya Surya Solo


pegipegi.com
Hotel Griya Surya Solo
3 dari 4 halaman

Alamatnya ada di jalan Ir Soekarno No 20, Grogol, Kec. Sukoharjo, Jawa Tengah.

Meskipun lokasinya agak jauh dari pusat kota, tapi penginapan ini punya kesan yang baik bagi para tamunya.

"Lokasi strategis, hotel bersih, harga murah," tulis Esti dalam review di agoda.com.

Tarifnya Rp 130 ribu per malam, dengan tipe kamar standard twin.

Untuk informasi, kamu bisa hubungi (0271) 3322800.

5. Hotel Bintang


lokanesia.com
Hotel Bintang Solo

Lokasinya ada di jalan Ir Sutami No 104, Jebres, Surakarta, Jawa Tengah.

Strategis banget lho, karena letaknya berseberangan dengan Universitas Sebelas Maret dan menjadi jalan utama menuju Surabaya.

Dengan merogoh kocek sebesar Rp 190 ribu, kamu udah bisa nginep di hotel bintang dua ini.

Booking yuk di (0271) 648737.

4 dari 4 halaman

So guys, udah siap ber-selfie dengan latar belakang payung berwarna-warni nan cantik?

Selanjutnya
Sumber: Tribun Seleb
Tags:
Festival Payung 2016SoloSarila Hotel SoloHotel Keprabon SoloMesirPiramida Agung Giza Hamam Mahshi Koshari (Kushari) Hawawshi Al Ahly Kue Kahk
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved