TRIBUNTRAVEL.COM - Bandara Internasional Yogyakarta resmi beroperasi sejak 6 Mei 2019.
Terletak di ujung barat daya wilayah Yogyakarta, tepatnya di Kabupaten Kulon Progo, membuat bandara ini cukup jauh dari pusat kota Yogyakarta.
Bagi traveler yang belum familiar dengan lokasi Bandara Internasional Yogyakarta, tentu akan bingung mencari moda transportasi umum untuk menuju ke sana.
Ada sejumlah moda transportasi yang disedikan, mulai dari kereta api, bus Damri, shuttle bus/mobil hingga taksi yang bisa digunakan untuk menuju Bandara Internasional Yogyakarta.
Dilansir TribunTravel dari laman Visiting Jogja, berikut beberapa pilihan moda transportasi umum yang dapat dipilih untuk menuju ke Bandara Internasional Yogyakarta:
1. Dari Yogyakarta
Jika menggunakan kereta bandara, traveler bisa berangkat dari Stasiun Tugu Yogyakarta menuju Stasiun Wojo.
Waktu tempuh sekitar 30 menit.
Dari Stasiun Wojo menuju Bandara Internasional Yogyakarta waktu tempuh sekitar 10 menit.
Tonton juga:
• Pilot Ini Bagikan Tips Mengamankan Diri Saat Terjadi Kecelakaan Pesawat
• Rawan Alami Jet Lag, Benarkah Pramugari Berisiko Terkena Penyakit Berbahaya?
• 7 Minuman Khas Thailand yang Cocok Dinikmati Saat Siang Hari
Jika menggunakan Damri, traveler bisa datang ke pool bus Damri.
Waktu tempuh menggunakan Damri dari Jogja menuju Bandara Internasional Yogyakarta adalah 90 menit.
2. Dari Magelang
Traveler yang berada di Magelang bisa menggunakan bus Damri dengan waktu tempuh 100 menit.
Pool bus Damri di Magelang berada di Hotel Wisata yang berlokasi di Jl. Jend. Sudirman No.139, Tidar Selatan, Kota Magelang.
3. Dari Kebumen
Dari Kebumen tersedia bus Damri dari Hotel Patra yang berlokasi di Jl. Pemuda No.71, Kebumen Kidul, Kebumen.
Selain itu, traveler juga bisa menggunakan kereta bandara dengan rute Stasiun Kebumen - Stasiun Wojo - Bandara Internasional Yogyakarta.
5. Dari Banjarnegara, Wonosobo, Purworejo, Cilacap, Purwokerto
Dari Banjarnegara, Wonosobo, Purworejo, Cilacap, dan Purwokerto dapat diakses dengan shuttle, SatelQu.
Rute yang dilewati SatelQu di antaranya:
Cilacap – Bandara Internasional Yogyakarta: 240 Menit
Purwokerto – Bandara Internasional Yogyakarta: 180 Menit.
• 3 Pasar Malam di Taipei Wajib Dikunjungi saat Pertama Kali ke Taiwan
• 10 Tempat Paling Instagramable di Taiwan, Wajib Dikunjungi Pecinta Fotografi
• 5 Tempat Makan Lasagna yang Enak di Kota Malang
• 12 Fakta Bunga Edelweis, Bunga Abadi di Gunung yang Dilarang untuk Dipetik
• Gunung Gede Pangrango Ditutup, Ini 5 Gunung Sekitar Jawa Barat untuk Rayakan Hari Kemerdekaan
• Liburan ke Eropa Makin Mudah, Traveloka Hadirkan Asuransi Perjalanan untuk Visa Schengen
• Dipindahkan dari Kursi Ekstra yang Ia Pesan, Penumpang Ini Alami Memar Akibat Kursi Sempit
• Belum Banyak Dikunjungi Wisatawan, Pantai Sanggar Tulungagung Cocok untuk Berkemah
• Mulai 12 Agustus, Gunung Gede Pangrango akan Ditutup Selama 10 hari
(TribunTravel.com/ Ratna Widyawati)