TRIBUNTRAVEL.COM - Eibenthal adalah sebuah desa indah yang terletak di Pegunungan Banatului, Rumania Barat.
Desa yang dihuni etnis Ceko ini punya banyak hal menarik yang tak ditemukan di desa mana pun.
Tidak ada kantor polisi di Eibenthal karena memang tidak diperlukan.
Warga Mahedinti yang mendiami desa ini terkenal damai dan saling menghormati satu sama lain.
Desa ini punya tingkat kejahatan paling rendah dibandingkan desa lain di Rumania.
Tidak ada pencurian, pencopet bahkan begal.
Reputasi Eibenthal sebagai desa bebas-pencuri sudah ada sejak tahun 1996 ketika penduduk setempat punya kebiasaan menggantung tas berisi uang di luar rumah untuk pengantar roti.
Hal ini dikarenakan satu-satunya toko roti lokal ditutup setelah revolusi tahun 1989.
Sejak toko roti ditutup, warga harus siap siaga menunggu truk roti yang datang ke desa setelah menempuh perjalanan 20 kilometer setiap dua hari sekali.
Karena merepotkan jika harus menunggu di depan rumah, mereka punya ide meninggalkan tas berisi uang serta catatan pembeli untuk memastikan roti diantar ke alamat yang benar.

Jika ada orang jahat, pasti uang roti itu sudah dicuri.
Namun, para penduduk saling percaya satu sama lain dan yakin tidak akan ada yang berani mencuri uang roti.
“Mobil yang mengantarkan roti datang setiap dua hari dan saya membeli 4-5 roti."
"Saya memasukkan sejumlah uang ke dalam tas serta catatan jumlah roti yang saya inginkan,” kata seorang penduduk Eibenthal berusia 75 tahun kepada Euronews .

"Kami tidak pernah memiliki masalah, tidak sama sekali, saya belum pernah mendengar tentang uang atau roti menghilang."
Begitulah cara warga Eibenthal membeli roti.
Dilansir dari Odditycentral.com, Senin (25/6/2018), warga Eibenthal juga sangat menjaga barang milik orang lain.
Mereka tidak pernah menginjakkan kaki di pekarangan orang tanpa izin.
Biasanya hanya memanggil pemilik di gerbang dan akan masuk ke rumah jika diundang.
Eibenthal sekilas mirip dengan desa tanpa pintu di India karena sama-sama aman dan tidak ada pencuri.
Warga desa Shani Shingnapur yang memasang pintu di rumah dianggap menghina, jadi mereka hanya menggunakan tirai.
Meskipun demikian, hampir tidak pernah ada laporan pencurian atau kejahatan di desa tersebut.
(TribunTravel.com/Rizky Tyas F)