Breaking News:

Rencana Wisata

Itinerary Batu 2 Hari 1 Malam dari Bangil, Healing Berdua Bujet Rp 1,4 Juta

Coba simak itinerary Kota Batu 2 hari 1 malam untuk keberangkatan dari Bangil, healing berdua dengan bujet Rp 1,4 juta.

Penulis: Nurul Intaniar
Editor: Nurul Intaniar
Traveloka.com
Wisatawan naik wahana komidi putar di Batu Night Spectacular, Kota Batu, Jawa Timur. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Lagi ingin liburan berdua ke tempat yang sejuk dan romantis?

Kota Batu di Jawa Timur bisa jadi pilihan pas buat kamu yang ingin healing singkat tapi berkesan.

Untuk menemani momen liburanmu yang romantis, TribunTravel punya nih itinerary yang bisa digunakan sebagai panduan.

Dalam itinerary Batu 2 hari 1 malam ini, kamu bisa menjelajahi beragam tempat wisata seru dengan suasana alam yang menenangkan.

Baca juga: Itinerary Rafting & Camping di Gunungkidul 2 Hari 1 Malam: Bujet Rp 650 Ribu Berdua

Wahana bianglala yang ada di Alun-alun Kota Batu, Jawa Timur.
Wahana bianglala yang ada di Alun-alun Kota Batu, Jawa Timur. (consigliere ivan from Bontang, Indonesia, CC BY 2.0 , via Wikimedia Commons)

Dari wisata alam, kuliner, hingga spot foto kekinian, semuanya bisa kamu temukan di kota kecil yang dikelilingi pegunungan ini.

Kamu juga bisa mendapatkan rekomendasi kuliner, wisata, hingga tempat penginapan nyaman dengan harga yang terjangkau.

Tak perlu takut kantong jebol, karena estimasi pengeluaran juga telah dirincikan dalam itinerary ini.

Langsung saja yuk simak itinerary Batu 2 hari 1 malam berikut ini!

Baca juga: Itinerary Trip 1 Hari ke Gresik dari Lamongan Bujet Rp 290 Ribu: Bukit Kapur–Pantai Dalegan

Hari Pertama – Wisata Alam dan Kulineran

Pagi

  • Perjalanan menuju Kota Batu, jika berangkat dari Bangil prakiraan bisa ditempuh 1 jam 12 menit perjalanan naik motor atau mobil.
  • Tiba di Kota Batu, bisa langsung berwisata ke Taman Langit Gunung Banyak.
    Tiket masuk: Rp 25.000/orang – Rp 50.000 (berdua).
  • Setelah puas berfoto-foto dan menikmati pemandangan alam, bisa langsung ke wisata alam selanjutnya.
Taman Langit Gunung Banyak, Malang
Taman Langit Gunung Banyak, Malang (Dok. TAMAN LANGIT/ Kompas)
2 dari 3 halaman

Siang

  • Mengunjung Batu Flower Garden yang bisa ditempuh sekira 30 menit perjalanan.
    Tiket masuk: Rp 25.000/orang – Rp 50.000 (berdua) dan Rp 12.500 tiket Perhutani – Rp 25.000 (berdua).
  • Lanjut makan siang di Rempah - Warung Khas Batu - Wisata Kuliner Unik Khas Kota Batu.
    Estimasi biaya: Rp 35.000/orang – Rp 70.000 (berdua).

Baca juga: Itinerary Sumenep 1 Hari Berangkat dari Sampang, Trip Berdua Bujet Rp 320 Ribu

Sore

  • Check-in hotel bintang 3 di Ciptaningati Culture Hotel Batu.
    Harga inap: Rp 257.441/ malam di kamar Superior Twin (harga belum termasuk sarapan).

Dapatkan promo harga inap dengan klik laman ini.

Wisatawan nyobain wahana menantang di Batu Flower Garden, destinasi di Kota Batu, Jawa Timur.
Wisatawan nyobain wahana menantang di Batu Flower Garden, destinasi di Kota Batu, Jawa Timur. (Instagram/@batuflowergarden.cobanrais)

Malam

  • Nyobain wahana menarik dan menantang di Batu Night Spectacular.
    Tiket masuk: mulai Rp 45.000/orang (weekday) – Rp 90.000 (berdua).
    Tiket sudah termasuk: Atraksi Maze of Horror & Galeri Seni Trik, tiket masuk umum Batu Night Spectacular, dan tiket untuk semua wahana kecuali wahana/aktivitas berbayar.

Pesan tiket online di sini.

  • Makan malam di Warung Anglo A.Yani dan wajib coba nasi goreng yang menggoda selera.
    Estimasi biaya: Rp 25.000/orang – Rp 50.000 (berdua).
  • Kembali ke hotel dan istirahat.

Baca juga: Itinerary Blitar 1 Hari dari Trenggalek, Liburan Bareng Keluarga Bujet Rp 350 Ribu

TEMPAT WISATA BATU - Pengunjung tengah menikmati salah satu wahana di Batu Night Spectacular, Batu, Jawa Timur.
TEMPAT WISATA BATU - Pengunjung tengah menikmati salah satu wahana di Batu Night Spectacular, Batu, Jawa Timur. (Dok. Batu Night Spectacular)

Hari Kedua – Jawa Timur Park 3/ Jatim Park 3

Pagi

  • Sarapan di Soto Ayam Super Lamongan P. Djari.
    Estimasi biaya: Rp 23.000/orang – Rp 46.000 (berdua).
  • Check-out penginapan.
    Bisa menitipkan barang bawaan di hotel atau dibawa berwisata.
  • Menjelajah Jatim Park 3 seharian.
    Tiket masuk: Rp 158.400/orang – Rp 316.800 (berdua).
    Tiket sudah termasuk kunjungan ke Dino Park, Museum Musik Dunia, Fun Tech Plaza, dan Infinite World.

Pesan tiket online di sini.

Kawasan Dino Park di Jatim Park 3
Kawasan Dino Park di Jatim Park 3 (Instagram/jawatimurparktiga)

Siang

  • Kamu bisa menjelajahi Dino Park dan Museum Musik Dunia dari pagi sampai siang.
  • Setelah itu makan siang di food court atau kafe Jatim Park 3.
    Bisa pesan berabagai hidangan seperi steak, nasi seafood, dan lain-lain.
    Estimasi biaya: Rp 50.000/orang – Rp 100.000 (berdua).

Baca juga: Itinerary Lima Puluh Kota Sumatera Barat Rp 270 Ribu, Trip 1 Hari dari Bukittinggi Naik Motor

Sore

  • Apabila sudah kenyang, bisa lanjut mengunjungi Fun Tech Plaza.
  • Ini area edukasi yang dilengkapi dengan beragam wahana permainan menyenangkan.
3 dari 3 halaman

Malam

  • Kunjungan terakhir bisa ke Infinite World yang didesain begitu instagramable.
    Cocok untuk kamu yang hobi berfoto dan ingin mengabadikan momen dengan pasangan.
  • Sebelum pulang, bisa mampir dulu ke toko oleh-oleh Royal Ole2 untu belanja.
    Estimasi belanja: Rp 200.000.
  • Jangan lupa makan malam dulu di Pos Ketan Legenda - 1967 Batu.
    Estimasi biaya: Rp 30.000/orang – Rp 60.000 (berdua).
  • Jika sudah puas liburan, bisa langsung pulang ke Bangil.

Baca juga: Itinerary Ngargoyoso Karanganyar 1 Hari, Healing Bertiga Bujet Rp 530 Ribu

Tonton juga:

Rincian estimasi dalam itinerary Batu: Rp 1.435.241

  HARI PERTAMA HARI KEDUA
TIKET WISATA Rp 215.000 Rp 316.800
KULINER Rp 120.000 Rp 206.000
HOTEL Rp 257.441 -
OLEH-OLEH - Rp 200.000
BENSIN/BBM Rp 60.000 Rp 60.000
TOTAL Rp 652.441 Rp 782.800


Disclaimer:

  1. Itinerary ini fleksibel dan memungkinkan penyesuaian biaya pada pilihan menu makanan, belanjaan, dan kamar hotel yang dipesan.
  2. Estimasi dalam itinerary ini berlaku untuk perjalanan dua orang.
  3. Estimasi belum termasuk tiket parkir kendaraan di tempat wisata maupun tempat makan.

TribunTravel/nurulintaniar

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
TravelGuideJawa TimurBatuBatu Flower GardenJatim Park 3Batu Night Spectacularitinerary
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved