TRIBUNTRAVEL.COM - Pulau Sumba terkenal dengan alamnya yang memukau.
Di samping itu, budayanya yang masih terjaga juga menjadi daya tarik tersendiri.
Kampung Adat Waru Wora merupakan salah satu tempat wisata wisata budaya di Sumba yang masih terjaga.
Letaknya berada di Desa Patijala Bawa, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Baca juga: Pantai Pahiwi di Wai Hura, Wanokaka, Sumba Barat, NTT Tawarkan Pemandangan Menakjubkan
Kampung Adat Waru Wora berjarak sekira 28 kilometer dari Kota Waikabubak atau 40 menit menggunakan kendaraan.
Kampung Adat Waru Wora berada di atas bukit di wilayah pesisir selatan Sumba.
LIHAT JUGA:
Keberaadan Kampung Adat Waru Wora juga syarat makna.
Diketahui semua rumah adat di Kampung Adat Waru Wora dibangun di atas bukit untuk menghindari musuh.
Baca juga: 4 Tempat Wisata Hits di Sumba yang Wajib Dikunjungi saat Liburan ke NTT
Perkampung adat ini juga berada di tengah hutan, dikelilingi pepohonan yang rindang dan hijau.
Sehingga saat berada di Kampung Adat Waru Wora, wisatawan merasakan ketenangan dan kesejukan.
Yang tak kalah menarik dari Kampung Adat Waru Wora, keindahan arsitektur rumah adat Sumba yang memiliki bentuk atap yang tinggi.
Selain itu, Kampung Adat Waru Wora juga menyuguhkan keindahan alam di sekitarnya.
Pantai selatan hingga hutan bakau yang luas terlihat jelas dari Kampung Adat Waru Wora.
Kampung Adat Waru Wora tak hanya menawarkan keindahan rumah adatnya, wisatawan bisa melakukan aktivita wisata menarik.
Mulai dari belajar menenun, mengenakan berbagai pakaian adat Sumba, berkuda ke pantai untuk berenang, dan aktivitas lainnya.
Di samping itu, Kampung Adat Waru Wora sangat dekat dari Pantai Palamoko, Pantai Kere We, Pantai Watu Bella, Pantai Marosi, hingga Pantai Dasang.
Wisatawan bisa mengunjungi tempat wisata pantai terdekat ini.
Baca juga: 4 Hotel Murah di Waingapu Sumba Timur, Ada Fasilitas WiFi Gratis hingga TV LED
Rekomendasi Hotel Murah di Sumba Barat
Jika ingin berkunjung ke Kampung Adat Waru Wora, wisatawan bisa menginap terlebih dahulu di Sumba Barat.
Ada sejumlah hotel murah di Sumba Barat yang dapat dijadikan pilihan menginap.
1. Shekinah Homestay and Cafe Waikabubak Mitra RedDoorz
Shekinah Homestay and Cafe Waikabubak Mitra RedDoorz menyediakan beragam fasilitas lengkap pada setiap kamarnya.
Ada fasilitas AC, meja, air mineral kemasan, dan kamar mandi pribadi dengan shower.
Shekinah Homestay and Cafe Waikabubak Mitra RedDoorz menyediakan akses WiFi gratis.
Shekinah Homestay and Cafe Waikabubak Mitra RedDoorz memiliki lokasi yang strategis, dekat dengan Kampung Waitabar dan Kampung Adat Tarung.
Lokasi Shekinah Homestay and Cafe Waikabubak Mitra RedDoorz di Jl. Veteran, Kampung Sawah, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur.
Menginap di Shekinah Homestay and Cafe Waikabubak Mitra RedDoorz, kamu cukup merogoh kocek mulai Rp 192.423 per malam.
Baca juga: 4 Hotel Murah di Sumba Barat Mulai Rp 100 Ribuan per Malam, Fasilitas Lengkap
2. Morika Inn
Menginap di Morika Inn bisa jadi pilihamu ketika liburan ke Sumba Barat.
Tarif inap di Morika Inn terjangkau, ada beragam fasilitas yang bebas dinikmati secara gratis.
Morika Inn menyediakan lounge bersama dan kolam renang outdoor.
Setiap kamar di Morika Inn sudah dilengkapi AC, televisi kabel, WiFi gratis, dan perlengkapan mandi.
Selain itu, setiap kamar memiliki kamar mandi pribadi dengan shower dan terdapat area balkon.
Morika Inn berada di Wee Karou, Loli, Pulau Sumba, Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur.
Menginap di Morika Inn, kamu cukup merogoh kocek mulai Rp 302.811 per malam termasuk sarapan.
(TribunFlores.com/Cristin Adal)(TribunTravel.com/Viona Sebastian Nolani)
Artikel ini telah tayang di Tribunflores.com dengan judul Pesona Kampung Adat Waru Wora, Destinasi Wisata Budaya di Pesisir Selatan Sumba NTT.
Baca tanpa iklan