TRIBUNTRAVEL.COM - Tempat wisata Jawa Tengah memang sangat patut untuk dijelajahi.
Pilihan tempat wisata Jawa Tengah pun terbilang sangat beragam.
Selagi menjelajahi wisata Jawa Tengah, kamu bisa menjumpai berbagai destinasi menarik.
Satu di antaranya yakni desa wisata.
Baca juga: Telaga Bedakah dan 5 Tempat Wisata Hits di Wonosobo Buat Liburan Akhir Pekan
Ya, desa wisata kini menjadi salah satu daya tarik unggulan untuk wisata Jawa Tengah.
Terlebih ada banyak desa wisata terbaik yang pastinya sayang untuk dilewatkan.
Mana saja? Yuk simak rekomendasi 5 desa wisata terbaik di Jawa Tengah berikut.
1. Desa Wisata Besani
Desa Wisata Besani berada di daerah dataran tinggi dengan hamparan pemandangan alam yang indah.
Destinasi ini dikenal sebagai gerbang akulturasi budaya Jawa dan China.
Selagi berkunjung, kamu bisa menjumpai pusat atraksi De Blado yang memberikan sebuah wisata mengedepankan kebudayaan tradisi Jawa.
Terdapat pula pusat belajar Mandarin yang sayang untuk dilewatkan.
Berbagai atraksi wisata pun disuguhkan, mulai dari Besani Village Trekking, Curug Dewi Besani hingga Wisata Keren De Blado.
Untuk fasilitasnya juga lengkap, termasuk penginapan, outbond, spot foto, kuliner, jungle tracking dan lain sebagainya.
Tiket masuknya beragam, mulai Rp 10 ribuan saja per orang sesuai dengan wahana yang ingin dikunjungi.
Desa Wisata Besani buka setiap hari mulai pukul 07.30 - 17.00 WIB.
Lokasi: Desa Besani, Blado, Batang, Jawa Tengah.
Baca juga: 4 Tempat Wisata Hits di Kopeng Semarang, Kunjungi Merbabu Park dengan Beragam Wahana
2. Desa Wisata Sidowarno
Desa Wisata Sidowarno memiliki peninggalan sejarah berupa wayang kulit dengan ciri khas terbuat dari kulit kerbau.
Wayang kulit sendiri menjadi simbol budaya dan merupakan bagian dari 10 warisan budaya Indonesia yang diakui oleh dunia.
Nilai-nilai sejarah yang terkandung dalam bentuk dan pola wayang sedikit banyak menggambarkan budaya masyarakat sekitar.
Desa Wisata Sidowarno masih memiliki nuansa asri pedesaaan, lahan hijau pertanian, kesenian musik, kesenian tari hingga kuliner.
Atraksi wisata di Desa Wisata Sidowarno ditawarkan dengan tiket mulai Rp 10 ribuan saja.
Desa Wisata Sidowarno buka setiap hari mulai pukul 07.00 - 16.00 WIB.
Lokasi: Sidowarno, Wonosari, Klaten, Jawa Tengah.
Baca juga: 3 Tempat Wisata Alam di Jawa Tengah, Pemandangannya Begitu Memanjakan Mata
3. Desa Wisata Conto
Desa Wisata Contobanyak memiliki potensi alam yang sangat menarik.
Beberapa diantaranya adalah Goa Resi, Air Terjun Kresek, Bukit Gendol (Hutan Sadiman), Hutan Pinus dan lain sebagainya.
Desa Wisata Conto juga memiliki potensi agrowisata karena dulu pernah memiliki tanaman khas yang tidak dimiliki oleh daerah lain yakni jeruk keprok.
Dengan teknik cangkok, jeruk keprok dapat dikembangbiakkan kembali sehingga dapat menjadi obyek agrowisata unggulan.
Selain itu adanya kebun sayur banteng juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang berkunjung ke Desa Wisata Conto.
Saat ini Desa Wisata Conto memiliki beberapa kesenian yang cukup aktif yakni rebana, angklung, kethek ogleng dan reog.
Masing-masing memiliki keindahan yang berbeda untuk dinikmati.
Atraksi wisata di Desa Wisata Conto dibanderol dengan tiket mulai Rp 10 ribuan.
Desa Wisata Conto buka setiap hari mulai pukul 07.30 - 17.00 WIB.
Lokasi: Dusun Nglarangan, Conto, Bulukerto, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah
Baca juga: Liburan Akhir Pekan di Boyolali, Kunjungi Kebun Raya Indrokilo dan 4 Tempat Wisata yang Lagi Hits
4. Desa Wisata Pekunden
Desa Wisata Pekunden memiliki segudang daya tarik yang pastinya sayang untuk dilewatkan.
Untuk keperluan wisata, Desa Wisata Pekunden punya Kampoeng Nopia Mino, Oemah Gamelan, Kebun Buah Naga, Oemah Batik dan masih banyak lagi.
Terdapat pula atraksi seni dan budaya yang menjadi event tahunan Desa Wisata Pekunden, yakni Gebyar Suran.
Sementara dalam berkesenian masyarakat Desa Wisata Pekunden memiliki sanggar seni tari, seni macapat, dan 6 sanggar seni karawitan.
Sanggar seni Wisanggeni menciptakan garapan tari baru yaitu Tari Pekuncara digunakan untuk menyambut tamu penting yang datang ke Desa Wisata Pekunden.
Tarian ini menceritakan sejarah berdirinya Desa Pekunden sebagai desa pertama setelah berdirinya Kadipaten Banyumas hingga kini berkembang menjadi desa wisata.
Atraksi wisata di Desa Wisata Pekunden bisa dinikmati dengan harga mulai Rp 15 ribuan.
Desa Wisata Pekunden buka setiap hari mulai pukul 09.00 - 16.00 WIB.
Lokasi: Desa Pekunden, Banyumas, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
5. Desa Wisata Sambongrejo
Desa Sambongrejo merupakan salah satu desa wisata yang berada di Kecamatan Sambong, Kabupaten Blora.
Salah satu daya tarik utama yang ada di desa ini adalah kampung literasi sedulur SIKEP atau lebih dikenal sebagai kampung Samin yang tepat nya berada di dukuh Blimbing.
Di sini wisatawan akan diajak untuk mengenal, berdialog, berinteraksi, dengan warga Samin, belajar dari sifat kejujuran dan Kesederhanaan dari masyarakat samin.
Selain itu wisatawan juga akan disuguhi disuguhi kesenian Warga Samin berupa Gejog Lesung dan Drumblek, Kuliner asli Warga Samin.
Masih banyak potensi wisata lainnya, seperti belajar membatik, menikmati keindahan persawahan, kunjungan ke tempat bersejarah, dan juga kunjungan ke peternakan kambing etawa.
Atraksi di Desa Wisata Sambongrejo ditawarkan dengan tarif mulai Rp 10 ribuan saja.
Desa Wisata Sambongrejo buka selam 24 jam.
Lokasi: Blimbing, Sambongrejo, Sambong, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.
Baca juga: 4 Tempat Wisata yang Lagi Hits di Pandaan Pasuruan
(TribunTravel.com/mym)
Untuk membaca artikel terkait rekomendasi wisata, kunjungi laman ini.