Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Rekomendasi Wisata

Harga Tiket Masuk Pantai Parang Dowo, Tempat Wisata Hits di Malang untuk Liburan Akhir Pekan

Penulis: Nurul Intaniar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemandangan Pantai Parang Dowo, tempat wisata populer di Kecamatan Gedangan, Kota Malang, Jawa Timur. Pantai cantik ini menghadirkan perbukitan luas berpasir yang cocok buat kemping.

TRIBUNTRAVEL.COM - Mencari tempat wisata yang harga tiket masuknya murah meriah?

Tenang, ada rekomendasi wisata yang harga tiket masuknya cukup terjangkau, apalagi buat liburan di tanggal tua.

Pemandangan Pantai Parang Dowo, tempat wisata populer di Kecamatan Gedangan, Kota Malang, Jawa Timur. Pantai yang buka setiap hari ini menawarkan harga tiket masuk murah meriah. (Facebook Pantai Parang Dowo)

Tempat wisata tersebut ialah Pantai Parang Dowo, destinasi yang menawarkan harga tiket masuk terjangkau untuk wisatawan.

Pantai Parang Dowo merupakan tempat wisata di Kota Malang, Jawa Timur yang kini menjadi favorit wisatawan.

Baca juga: Harga Tiket Masuk & Jam Buka Ruang Lain Bandung by Karniv.012, Wisata Seru untuk Rayakan Halloween

Pantai cantik ini terkenal akan keindahan alamnya.

Meski terbilang tempat wisata baru, tapi kepopuleran Pantai Parang Dowo langsung tersebar luas di kalangan wisatawan.

Pesona Pantai Parang Dowo sudah tak perlu diragukan lagi.

Sejauh mata memandang, traveler akan disuguhkan dengan deburan ombak yang cukup besar dan sejuk.

Pantai Parang Dowo juga terkenal dengan hamparan pasirnya yang luas.

Perairannya bersih dan jernih.

Jadi cocok banget buat beraktifitas air misalnya berenang, mainan air, bermain paisr, dan lain-lain.

Suasana Pantai Parang Dowo semakin sejuk dengan adanya tumbuhan hijau yang tumbuh subur dan asri.

Tumbuhan tersebut ditanam di sebuah perbukitan yang masih satu lokasi dengan Pantai Parang Dowo.

Jadi selagi liburan ke pantai, traveler juga bisa santai di perbukitan tersebut untuk menikmati senja.

Pemandangan Pantai Parang Dowo, tempat wisata populer di Kecamatan Gedangan, Kota Malang, Jawa Timur. Pantai cantik ini menghadirkan perbukitan luas berpasir yang cocok buat kemping. (Facebook Pantai Parang Dowo)

Sejumlah batu karang besar pun juga ada di Pantai Parang Dowo.

Batuan karang yang ditumbuhi tanaman menambah keestetisan tempat wisata tersebut.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Atlantis Ancol Jakarta Terbaru 2022 untuk Liburan Akhir Pekan Seru Bareng Keluarga

Jika ingin mendapatkan pengalaman luar biasa ketika liburan ke Pantai Parang Dowo, traveler bisa melakukan kemping.

Pantai Parang Dowo punya tempat berpasir luas yang bisa buat area kemping.

Traveler bisa kemping dengan teman-teman sambil menikmati suara deburan ombak pantai.

Nah, jika tertarik ingin liburan ke Pantai Parang Dowo coba simak update tempat wisata ini dulu yuk!

Lokasi Pantai Parang Dowo

Pantai Parang Dowo berada di Kecamatan Gedangan, Kota Malang, Jawa Timur.

Tempat wisata ini bisa ditempuh sejauh 65 kilometer perjalanan dari pusat Kota Malang.

Pantai Parang Dowo berada di tempat yang gampang ditemukan.

Jalanan menuju Pantai Parang Dowo pun sudah bagus beraspal.

Perjalanannya hanya lurus dan bertikungan, jadi traveler bisa dengan mudah menemukan tempat wisata ini.

Pemandangan Pantai Parang Dowo, tempat wisata populer di Kecamatan Gedangan, Kota Malang, Jawa Timur. Pantai cantik ini menghadirkan perbukitan luas berpasir yang cocok buat kemping. (Facebook Pantai Parang Dowo)

Jam Operasional Pantai Parang Dowo

Melihat informasi dari laman Facebook Pantai Parang Dowo, tempat wisata ramah keluarga tersebut buka setiap hari selama 24 jam.

Buat traveler yang mau menikmati angin pantai yang sejuk bisa datang sejak pagi.

Namun jika ingin kemping, datanglah ke lokasi mulai siang hari agar bisa berkemas serta mempersiapkan tenda dan perlengkapan lainnya di lokasi pantai.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Florawisata DCastello Subang, Tawarkan Lebih dari 100 Spot Foto Instagramable

Harga Tiket Masuk Pantai Parang Dowo

Pantai Parang Dowo merupakan tempat wisata yang murah meriah.

Bagaimana tidak, harga tiket masuk Pantai Parang Dowo cuma Rp 10 ribu saja per orang.

Dengan membayar biaya tersebut, traveler sudah bebas berwisata ke Pantai Parang Dowo termasuk foto sepuasnya.

Fasilitas Pantai Parang Dowo

Pantai Parang Dowo dilengkapi dengan sejumlah fasilitas yang dapat digunakan oleh pengunjung.

Adapun fasilitas yang tersedia di Pantai Parang Dowo, meliputi:

  • Musala
  • Gazebo
  • Lahan parkir kendaraan luas
  • Area kemping
  • Toilet

(TribunTravel.com/Nurul Intaniar)

Kumpulan artikel rekomendasi wisata

Baca juga: Harga Tiket Masuk Pantai Pandawa, Tempat Wisata Unggulan di Bali yang Jadi Favorit Traveler

Baca juga: Harga Tiket Masuk Jakarta Aquarium Safari Terbaru 2022, Bisa Berenang Bersama Hiu