TRIBUNTRAVEL.COM - Siapa yang libur Lebaran 2022 di Gunungkidul?
Kabupaten Gunungkidul terkenal dengan wisata pantainya lho, jadi jangan lewatkan kesempatan untuk liburan ke sana.
Ada banyak pantai di Gunungkidul yang bisa jadi pilihan tujuan libur Lebaran 2022.
TribunTravel telah merangkum 16 pantai di Gunungkidul untuk libur Lebaran 2022 di antaranya:
1. Pantai Wedi Ombo
Pantai Wediombo terletak di Jepitu, Girisubo, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
Pengunjung yang libur Lebaran 2022 ke Pantai Wediombo akan disambut dengan batuan karang dengan pasir putih yang tidak terlalu luas.
Dari pantai ini traveler juga dapat menyaksikan matahari tenggelam yang memukau.
Baca juga: 5 Tempat Wisata di Majalengka yang Buka saat Lebaran 2022, Arung Jeram Jadi Aktivitas Favorit
2. Pantai Krakal
Pantai Krakal adalah salah satu pantai populer di Gunungkidul.
Lokasi tepatnya ada di Desa Wisata Ngestirejo, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
Dengan bentangan pantai sepanjang 4 km, traveler akan disuguhkan pasir putih dan pemandangan laut yang membuat rindu.
3. Pantai Nglolang
Pantai Nglolang terletak di Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
Garis pantai tidak terlalu panjang, dan diapit oleh dua bukit disekelilingnya menjadi daya tarik dari Pantai Nglolang.
Selain itu, hamparan pasir putih di antara bongkahan batu karang juga dapat dinikmati pengunjung yang liburan di Pantai Nglolang.
4. Pantai Gesing
Garis pantai yang tidak terlalu luas yang dimiliki Pantai Gesing tidak mengurangi keindahan dan keunikannya.
Pantai Gesing ini terletak di Kalurahan Girikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
Selama perjalanan menuju pantai, traveler akan di manjakan dengan hijaunya pemandangan khas pedesaan.
Sesampainya di Pantai Gesing pengunjung juga akan dibuat semakin kagum dengan tebing karang yang menjulang tinggi, suara alunan ombak berpadu dengan semilir angin sepoi-sepoi.
5. Pantai Ngeden
Pantai Ngeden atau biasa juga disebut dengan nama Pantai Ngedan terletak di Desa Krambil Sawit, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
Pantai ini memiliki garis pantai yang luas dan berpasir putih.
Meski ombaknya tinggi, pengunjung masih bisa bermain air dan pasir di pinggir pantai dengan tetap hati-hati.
6. Pantai Jogan
Pemandangan aliran sungai yang membentuk air terjun dan langsung jatuh ke bibir laut dapat traveler nikmati di Pantai Jogan.
Pantai ini memiliki keindahan alam yang luar biasa, mulai dari aliran air terjun, pantai, dan pemandangan indahnya panorama alam di sekeliling pantai.
Lokasi dari Pantai Jogan berada di Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
7. Pantai Pok Tunggal
Suasana hening dan cenderung sepi dapat traveler rasakan jika berkunjung ke pantai Pok Tunggal.
Pantai ini tergolong masih sepi dan dalam proses pengembangan dibandingkan dengan pantai-pantai lain yang lebih terkenal di Gunungkidul.
Jika traveler ingin merasakan atmosfer pantai yang masih alami, Pantai Pok Tunggal dapat jadi pilihan wisata akhir pekan.
Pantai Pok Tunggal ini berada di Desa Tepus, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
8. Pantai Ngrenehan
Pantai Ngrenehan memiliki hamparan pasir putih memanjang dengan perbukitan kapur yang mengapit pantai.
Ombak yang tidak terlalu tinggi menjadi daya tarik Pantai Ngrenehan.
Selain menikmati pesona keindahan alam, traveler juga dapat mencicipi lezatnya kuliner laut hasil tangkapan nelayan.
Lokasi dari Pantai Ngrenahan ada di desa Kanigoro Kecamatan Saptosari, Gunungkidul, DIY.
9. Pantai Siung
Pantai siung merupakan pantai indah dan bersih, panorama alam di sekitarnya memanjakan mata para pengunjung.
Pantai ini terletak di Dusun Duwet, Kelurahan Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
Pegunungan dan batuan yang mengelilingi pantai, menambah elok paras Pantai Siung.
Selain keindahan panorama yang dimiliki, pantai ini juga terkenal sebagai lokasi panjat tebing.
Baca juga: 5 Tempat Wisata di Semarang untuk Libur Lebaran 2022, Jelajah Saloka Theme Park
Baca juga: 7 Tempat Wisata di Jogja Dekat Malioboro yang Dibuka saat Libur Lebaran, Ada Gembira Loka Zoo
10. Pantai Nglambor
Pantai Nglambor berlokasi di Kelurahan Purwodadi, Kecamatan Tepus, Gunungkidul, DIY.
Ombak yang tenang dan air laut yang jernih memamerkan keindahan aneka biota laut dan ikan warna warni yang berkejaran.
Bagi wisatawan yang hobi snorkling untuk menikmati keindahan dasar laut, dapat mengunjungi pantai cantik dan alami di kawasan Gunungkidul ini.
11. Pantai Pulangsawal
Pantai di Gunungkidul berikutnya untuk libur Lebaran 2022 ada Pantai Pulangsawal.
Lokasinya ada di Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
Pantai yang dikenal dengan nama Pantai Indrayanti ini memiliki air jernih dengan pemandangan perbukitan karang di sekeliling pantai.
12. Pantai Sadranan
Pantai populer di Gunungkidul berikutnya ada Pantai Sadranan.
Pantai Sadranan terletak di Pulegundes II, Sukoharjo, Tepus, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
Pantai berpasir putih dengan panorama indah di sekelilingnya ini memanjakan wisatawan yang berkunjung.
Selain menikmati keelokan panorama pantai, pengunjung yang datang juga dapat melakukan aktivitas lainnya, seperti snorkeling, perahu kano, menikmati sunrise dan sunset, hingga berjemur di pantai.
13. Pantai Slili
Pantai Slili terletak di Desa Sidoharjo, Kecamatan Tepus, Gunungkidul, DIY.
Pantai ini menjadi pembatas antara Pantai Krakal dan Pantai Sadranan.
Suasana pantai yang masih alami sangat cocok untuk dijadikan tempat berlibur serta melepas penat.
14. Pantai Ngrawe
Pantai Ngrawe atau biasa disebut juga dengan nama Pantai Mesra terletak di Kelurahan Kemadang, Kapanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, DIY.
Untuk memasuki kawasan pantai ini dapat diakses melalui pantai yang bersebelahan, yaitu Pantai Kukup dan Mbuluk.
Hamparan pasir putih menjadi daya tarik dari Pantai Ngrawe.
Di sini juga terdapat banyak spot foto yang unik dan instagramable yang pantang untuk dilewatkan.
15. Pantai Nguyahan
Kondisi pantai yang masih alami membuat Pantai Nguyahan ini menjadi incaran wisatawan yang berlibur ke Gunungkidul.
Lokasi Pantai Nguyahan yang luas dan airnya yang dangkal bisa digunakan untuk bermain air atau mandi di pantai.
Pantai Nguyahan ini berada di Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunungkidul. DIY.
16. Pantai Ngobaran
Deburan ombak yang menghantam batu karang, semilir hawa angin laut menuju ke daratan terbawa ombak, siap menyambut traveler yang datang ke Pantai Ngobaran.
Pantai Ngobaran ini terletak di Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari Kabupaten Gunungkidul, DIY.
Tonton juga:
Baca juga: 6 Tempat Wisata di Sukoharjo untuk Libur Lebaran 2022, Jelajah The Heritage Palace
Baca juga: Viral Crazy Rich Batak Naik Ferrari ke Tempat Wisata Rohani yang Jalannya Berkelok
(TribunTravel.com/Ratna)
Baca selengkapnya seputar Lebaran 2022, di sini.