TRIBUNTRAVEL.COM - Ingin menjelajahi Surabaya dengan lebih hemat?
Kamu bisa menyewa motor untuk keliling Surabaya tanpa harus bingung soal transportasi.
Terlebih, ada banyak tempat sewa motor di Surabaya yang bisa menjadi pilihan.
Dengan menyewa motor, tentu bisa membuat momen liburanmu semakin hemat dan praktis.
Baca juga: 5 Tempat Sewa Motor di Bandung, Tarif Terjangkau dan Fasilitas Lengkap
Berikut 5 tempat sewa motor di Surabaya yang telah TribunTravel dari berbagai sumber.
1. GORENT
GORENT melayani persewaan motor dengan harga mulai Rp 85.000.
Unitnya cukup beragam, sehingga bisa dipilih sesuai selera.
Setiap unit juga sudah dilengkapi dengan 2 jas hujan dan 2 helm.
Untuk pemesanan dan info lebih lanjut, bisa menghubungi (0274) 2809089 atau Instagram @sewamotorsurabaya.50rb.
Lokasi: Jalan Jojoran III E Dalam Nomor 26, Mojo, Gubeng, Kota Surabaya, Jawa Timur.
Baca juga: 7 Tempat Sewa Motor di Balikpapan, Tarif Mulai Rp 55 Ribu dan Bisa Digunakan hingga 1 Bulan
2. Mestilo
Selanjutnya, kamu bisa menyewa motor di Mestilo selagi liburan ke Surabaya dan sekitarnya.
Mestilo menawarkan cukup banyak unit dengan tarif yang beragam.
Durasi sewa juga bisa dipilih, yakni 12 jam atau 24 jam.
Untuk pemesanan dan info lebih lanjut, bisa menghubungi 085559009881 atau Instagram @sewamotorsurabayamestilo.
Lokasi: Jalan Semampir Selatan IIA Nomor 45, Medokan Semampir, Sukolilo, Kota Surabaya, Jawa Timur.
3. TPI Rent
TPI Rent bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menyewa motor saat ingin menjelajahi Surabaya.
Persewaan ini menawarkan berbagai unit dengan tarif mulai Rp 50.000 per 24 jam.
TPI Rent juga melayani antar jemput motor selama masih berada di area Surabaya.
Untuk pemesanan dan info lebih lanjut, bisa menghubungi 085649093091 atau Instagram @sewamotorsurabaya.tpirentt.
Baca juga: 5 Tempat Sewa Motor di Semarang Harga Terjangkau, Sudah Termasuk Helm dan Jas Hujan
Baca juga: Sunday Motorent dan 7 Tempat Sewa Motor di Malang, Tawarkan Harga Murah Mulai Rp 10 Ribuan
4. Leandra Group
Tempat sewa motor di Surabya lainnya yang bisa kamu pilih adalah Lendra Group.
Lendra Group menawarkan unit motor dengan tarif sewa mulai Rp 50.000.
Setiap unit sudah dilengkapi helm dan jas hutan untuk perjalanan yang lebih nyaman.
Untuk pemesanan dan info lebih lanjut, bisa menghubungi 081230567000 atau Instagram @leandragroup.
Lokasi: Jalan Taman Gn Anyar Nomor B 60, Gn Anyar Tambak, Gn Anyar, Kota Surabaya, Jawa Timur.
5. KBC
Tak ketinggalan, persewaan motor murah juga ditawarkan oleh KBC.
Unit motor yang disewakan cukup beragam, dengan tarif mulai Rp 75.000.
Fasilitas yang didapatkan pada setiap unit berupa helm dan jas hujan.
Untuk pemesanan dan info lebih lanjut, bisa menghubungi 081216920812 atau Instagram @rentalmotorsurabaya_kbc.
Lokasi: Jalan Karah Nomor 7A, Karah, Jambangan, Kota Surabaya, Jawa Timur.
Baca juga: 5 Tempat Sewa Motor Murah di Semarang, Simak Harga dan Fasilitasnya
Baca juga: 7 Tempat Sewa Motor Murah di Bali, Tarif Mulai Harga Rp 35 Ribu
(TribunTravel.com/Mym)
Baca selengkapnya soal artikel sewa motor di sini.