TRIBUNTRAVEL.COM - Selain Candi Borobudur, ada satu tempat populer di Magelang.
Nama Punthuk Setumbu sempat ramai diperbincangkan usai menjadi lokasi syuting Ada Apa dengan Cinta? 2 (AADC 2).
Dalam film tersebut, terdapat scene di mana Cinta dan Rangga menyaksikan sunrise di Punthuk Setumbu.
Tak heran jika Punthuk Setumbu dipilih sebagai lokasi syuting film AADC 2.
Dari titik inilah pengunjung bisa menyaksikan pemandangan matahari terbit nan eksotis.
Baca juga: Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional Bukit Rhema Magelang Terbaru Juli 2021
Bahkan pengunjung juga dapat melihat kemegahan Candi Borobudur.
Berada di gugusan Bukit Menoreh, Punthuk Setumbu memiliki ketinggian sekira 1.300 meter di atas permukaan laut.
Itulah sebabnya Punthuk Setumbu menjadi spot terbaik untuk menyaksikan sunrise di Magelang.
Baca juga: 8 Kuliner Legendaris di Magelang yang Terkenal, Jadi Langganan Pejabat dan Selalu Ramai Pembeli
Lokasi Punthuk Setumbu
Punthuk Setumbu berlokasi di Dusun Kurahan, Desa Karangrejo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
Lokasinya tak begitu jauh dari Candi Borobudur.
Keduanya hanya berjarak sekitar 4,8 kilometer dan dapat ditempuh selama 12 menit berkendara.
Dari lokasi parkir, pengunjung harus trekking terlebih dahulu untuk mencapai Punthuk Setumbu.
Baca juga: Awang Awang Sky View, Wisata di Magelang yang Menawarkan Spot Foto Berlatar 4 Gunung di Jawa Tengah
Medan yang dilalui tidak begitu sulit, namun sedikit menanjak.
Trekking menuju Punthuk Setumbu dapat ditempuh sekira 15 menit.
Baca juga: Informasi Harga Tiket Masuk dan Harga Sewa Alat Camping Mangli Sky View Magelang Terbaru Juli 2021
Harga tiket masuk Punthuk Setumbu
Harga tiket masuk Punthuk Setumbu untuk wisatawan lokal dibanderol Rp 15.000.
Sementara wisatawan mancanegara harus merogoh kocek Rp 30.000.
Pengunjung yang membawa kendaraan juga akan dikenakan biaya parkir.
Untuk sepeda motor Rp 2.000 dan mobil Rp 5.000.
Baca juga: Punthuk Setumbu dan 4 Tempat Wisata di Magelang untuk Dikunjungi saat Liburan Akhir Pekan
Tutup sementara
Punthuk Setumbu sebenarnya buka setiap hari mulai pukul 04.00 - 17.30 WIB.
Namun saat ini Punthuk Setumbu tutup sementara untuk mengikuti program pemerintah PPKM Level 4.
Diketahui, Punthuk Setumbu tutup sejak 29 Juni 2021 hingga batas waktu yang belum ditentukan.
(TribunTravel.com/Sinta A.)