TRIBUNTRAVEL.COM - Baru-baru ini, fenomena embun yang membeku membentuk kristal es baru-baru ini terjadi di beberapa tempat, seperti Dieng dan Bromo.
Masih berada di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) fenomena bun upas juga terjadi di Danau Ranu Pani, Lumajang.
Bupati Lumajang Thoriqul Haq atau yang biasa disapa dengan panggilan Cak Thoriq mengunggah beberapa foto di Danau Ranu Pani di lereng Gunung Semeru.
Dalam unggahannya tersebut, terlihat tumbuhan di kawasan Danau Ranu Pani ditutupi oleh kristal es sehingga terlihat lebih indah.
• Fenomena Bun Upas Terjadi Lagi di Gunung Bromo, Suhu Udara Capai Minus 3 Derajat Celcius
Dalam cuitannya tersebut, Thoriqul Haq mengatakan pada saat terjadinya bun upas di Danau Ranu Pani itu suhu udara mencapai minus dua derajat celcius.
Thoriqul Haq juga mengatakan suasana dingin tersebut paling tepat jika tidur di tenda dan keesokan paginya minum kopi sembari melihat embun yang telah membeku menjadi es.
"Salju di Ranu Pane. Sumpah, ini di Indonesia lho, di lereng semeru, tepatnya desa Ranupane. Suhunya pagi ini -2°. Pingin kemping, tidur di tenda, dan paginya ngopi sambil menikmati embun yang telah membeku jadi es." tulisnya.
Keunikan fenomena di bun upas yang terjadi di Danau Ranu Pani itu pun menjadi perbincangan pengguna internet lainnya dan telah mendapatkan lebih dari dua ribu retweet.
Ranu Pani sendiri terkenal sebagai desa di atas awan karena letaknya yang berada di ketinggian 2.100 meter di atas permukaan laut.
Desa Ranu Pani juga merupakan desa terakhir yang menjadi pos pendakian para pendaki di Gunung Semeru, gunung tertinggi di Pulau Jawa.
Berada di lereng Gunung Semeru, desa ini menjadi daya tarik tersendiri bagi mereka yang suka berpetualang di alam terbuka.
Selain Ranu Pani, masih ada dua danau di Desa Ranu Pani yang populer di kalangan wisatawan, yakni Danau Ranu Regulo dan Ranu Kumbolo.
Desa Ranu Pani sendiri secara administratif berada di wilayah Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.
• Suhu Dieng Minus 3 Derajat Celcius, Fenomena Bun Upas Buat Wisatawan Penasaran
• 6 Trik Mudah Mengupas Buah, jadi Lebih Segar dan Nikmat Dikonsumsi
• Fenomena Bun Upas Terjadi Lagi di Gunung Bromo, Suhu Udara Capai Minus 3 Derajat Celcius
• Embun Es di Dieng Muncul Lagi, Fenomena Bun Upas Viral di Twitter
• Viral Fenomena Bun Upas, Perhatikan Aturan Jika Ingin Berkunjung ke Dieng
(TribunTravel.com/GigihPrayitno)
Baca tanpa iklan