TRIBUNTRAVEL.COM - Terletak 59 kilometer dari selatan Jakarta, Kota Bogor merupakan wilayah yang mudah dijangkau oleh para traveler.
Diketahui, Kota Bogor memiliki berbagai macam tempat wisata yang bisa dikunjungi ketika rutinitas telah membuat penat kepala.
Salah satu tempat wisata yang wajib dikunjungi ketika kamu sedang berada di Bogor adalah Devoyage Bogor.
Tempat wisata kekinian dan Instagramable yang berkonsep kota-kota di Eropa ini telah dibuka kembali sejak Senin (15/6/2020) lalu.
Informasi ini dibagikan oleh pihak Devoyage Bogor melalui unggahan di akun Instagram-nya, @devoyagebogor.
• Lapis Bogor dan 5 Camilan Khas Bogor Buat Kamu yang Masih Work From Home
Taman wisata ini cocok bagi traveler yang hobi mengambil foto, karena Devoyage membawa nuansa kota-kota di Eropa ke dalam area wisatanya.
Devoyage Bogor menyediakan berbagai spot untuk swafoto mulai dari gedung-gedung ala Eropa yang dilengkapi hingga sungai-sungai kecil yang dilengkapi dengan sampan-sampan berwarna-warni, mirip seperti pemandangan di Eropa.
Tak hanya memanjakan mata, Devoyage Bogor juga memanjakan lidah para pengunjung dengan berbagai kuliner yang disediakan.
Sejalan dengan tema yang diangkat, Devoyage Bogor menyediakan banyak hidangan western di restoran miliknya, DeResto.
Jam Operasional Devoyage Bogor
Mulai beroperasi kembali sejak Senin (15/6/2020) lalu, kamu bisa mengunjungi Devoyage Bogor mulai pukul 09.00 hingga 18.00 WIB di hari kerja.
Sementara, di akhir pekan, kamu bisa mengunjungi taman wisata ini dari pagi hingga malam hari mulai pukul 09.00-20.00 WIB.
Harga Tiket Masuk Devoyage Bogor
Harga tiket masuk Devoyage Bogor bisa dibilang terjangkau, yakni Rp 30.000 per orang di hari kerja.
Sementara, untuk akhir pekan dan hari libur nasional, pengunjung harus membayar tiket masuk sebesar Rp 40.000.