TRIBUNTRAVEL.COM - Rekomendasi hotel murah dekat kawasan Malioboro untuk liburan akhir pekan di Jogja dengan tarif di bawah Rp 100 ribu.
Beragam fasilitas penginapan yang bisa kamu nikmati di hotel ini mulai dari bed yang nyaman, sarapan gratis, AC, hingga akses internet gratis.
Dilansir oleh TribunTravel dari laman reservasi online Pegipegi, simak rekomendasi tujuh hotel murah dekat Malioboro untuk liburan akhir pekan.
1. Pesona Artha Hostel
Pesona Artha Hotel yang terletak di Jalan Jlagran no 7C, Pringgokusuman, Gedong Tengen, Jogja ini mempunyai banyak fasilitas yang bisa kamu gunakan.
Beragam fasilitas yang disediakan okeh Pesona Artha Hostel seperti bed yang nyaman, akses internet gratis, AC, kamar mandi dengan shower.
TONTON JUGA
Menginap di Pesona Artha Hotel ini dibanderol dengan harga mulai Rp 45 ribu per malamnya, untuk tipe kamar Mixed Dormitory Room.
Lokasinya pun sangat strategis, hanya berjarak 0,71 kilometer dari Malioboro dan beberapa destinasi populer lainnya.
• 7 Tempat Wisata di Jogja yang Pernah Dikunjungi Seleb Korea
• Rekomendasi 4 Lupis Enak di Jogja, Ada Lupis Mbah Satinem yang Legendaris
2. Tiga Dua Homestay
Di Jalan Pangeran Wirosobo No.32, Sorosutan, Umbulharjo, Jogja kamu bisa menjumpai hotel murah lainnya yakni Tiga Dua Homestay.
Menginap di Tiga Dua Homestay dibanderol dengan harga mulai Rp 58 ribu per orangnya untuk jenis kamar Single Room with Shared Bathroom.
Beberapa fasilitas yang tersedia di Toga Dua Homestay seperti bed yang nyaman, akses internet, sarapan, hingga layanan refund.
Lokasi Tiga Dua Homestay juga strategis, berjarak sekitar 4 kilometer dari kawasan Malioboro.
3. Ngampilan Backpacker Hostel
Ngampilan Backpacker Hostel terletak di Jalan Letjen Suprapto, Ngampilan NG.1/220, RT.10/RW.02, Ngampilan, Ngampilan, Jogja.
Menginap di Ngampilan Backpacker Hostel dibanderol dengan harga mulai Rp 64 ribu per malamnya untuk jenis kamar Mixed Dormitory.
Beberapa fasilitas yang tersedia di Ngampilan Backpacker Hostel seperti bed yang nyaman, akses internet gratis, TV dan perlengkapan mandi.
Hotel ini berjarak sekitar 1,3 kilometer dari Kawasan Malioboro.
4. EDU Hostel Jogja
Terletak di Jalan Letjen Suprapto No.17, Ngampilan, Wirobrajan, Jogja, kamu bisa menemukan Edu Hostel Jogja.
Beragam fasilitas yang diberikan oleh EDU Hostel Jogja ini seperti bed yang nyaman, kamar mandi dengan shower, akses internet gratis, perlengkapan mandi hingga sarapan.
Menginap di sini dibanderol dengan harga mulai Rp 64 ribu untuk jenis kamar dormitory. Lokasinya pun strategis sekitar 1,2 kilometer dari kawasan Malioboro.
5. Oase Hostel Jogja
Oase Hostel Jogja terletak di Timuran MG III/146 Brontokusuman, Mergangsan, Jogja.
Menginap di Oase Hostel Jogja dibanderol dengan harga mulai Rp 64 ribu untuk jenis kamar Dormitory 4 Bed private Bathroom.
Di sini juga terdapat beragam fasilitas penginapan mulai dari tempat tidur yang nyaman, kamar mandi dengan shower, loker pribadi, AC hingga akses internet gratis.
Lokasinya pun terbilang strategis, hanya berjarak 2,7 kilometer dari kawasan Malioboro.
6. Ostic House
Ostic House terletak di Jalan Suryodiningratan, No.10 B, Suryodiningratan, Mantrijeron, Daerah Istimewa Jogja, sekitar 2,7 kilometer dari kawasan Malioboro.
Fasilitas hotel yang disediakan oleh Ostic House meliputi bed yang nyaman, kamar mandi dengan shower, akses internet gratis dan perlengkapan mandi.
Menginap di Ostic House dibanderol dengan harga mulai Rp 64 ribu per malamnya untuk jenis kamar 8 Mixed Dormitory 1 bed 1 person.
• Lee Seung Gi Syuting Film di Kalisuci Cave Tubing, Jogja
• 7 Tempat Makan Dekat Stasiun Lempuyangan Jogja, Murah dan Enak
7. Athaya Dormitory Jogja
Athaya Dormitory Jogja Jalan Kaliurang Km 5.2, Karangwuni D3A, Depok, Sleman, Jogja sekitar 4,1 kilometer dari kawasan Malioboro.
Harga menginap per malam di Athaya Dormitory ini dibanderol dengan harga mulai Rp 67 ribu per malam.
Beragam fasilitas yang bisa kamu nikmati mulai dari bed yang nyaman, akses internet gratis, AC hingga perlengkapan mandi.
• Itinerary Jepang 5 Hari 4 Malam sebagai Panduan Traveler Pemula
• Viral Video Selfie dengan Kera di Monkey Forest Ubud, Ternyata ini Triknya
• 7 Kota Paling Berpolusi di Dunia yang Sebaiknya Traveler Waspadai
• Mulai Hari ini, Simak Jadwal dan Pengisi Solo International Performing Arts (SIPA) 2019
• 5 Fakta Unik Hanbok, Pakaian Tradisonal Korea Selatan yang Mendunia
(TribunTravel.com/GigihPrayitno)
Baca tanpa iklan