TRIBUNTRAVEL.COM - Baru-baru ini film Spider-Man: Far From Home mampu mendobrak penggemar super hero untuk menonton.
Selain alurnya yang menarik, yang menjadi sorotan lainnya adalah lokasi syuting dalam film.
Aksi Spider-Man yang diperankan oleh Tom Holland mampu menyihir kaum hawa menjadi semakin terpesona.
Aksinya yang sangat menarik dan menantang mampu mencuri penggemarnya di seluruh penjuru dunia.
LIHAT JUGA:
Nah berikut TribunTravel merangkum tempat lokasi syuting film Spider-Man: Far From Home.
1. Praha, Republik Ceko
• 7 Kota Populer di Dunia dengan Nama Julukan yang Unik, Praha Dijuluki Kota Seratus Menara
Spider-Man: Far From Home melakukan syuting film di Republik Ceko selama dua minggu.
Memiliki arsitektur yang sangat menawan tak heran jika Praha dinobatkan sebagai kota paling indah di dunia.
Produksi filmya di Praha ini diperkirakan menghabiskan $ 11 juta atau setara dengan Rp 144 miliar lebih.
Bahkan aktor tampan yang berperan sebagai Spider-Man ini menyempatkan waktu untuk memenuhi permintaan berfoto dengan penggemarnya.
2. New York City, Amerika Serikat
• 5 Hal Penting yang Wajib Kamu Lakukan Saat Liburan ke New York City
Lokasi syuting berikutnya dilakukan di New York City.
Ada banyak tempat menarik yang dijadikan lokasi syuting karena dinilai sangat cocok untuk melakukan adegan super hero Spider-Man.
Bahkan di New York City menjadi tempat yang sering digunakan untuk syuting beberapa super hero selain Spider-Man.