Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Sebelum Diterjang Tsunami, Inilah Eksotisnya Pantai Tanjung Lesung Populer di Banten

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pantai Tanjung Lesung, Banten - Sebelum Diterjang Gelombang Air Pasang, Inilah Eksotisnya Pantai Tanjung Lesung Populer di Banten

TRIBUNTRAVEL.COM - Intip keindahan Pantai Tanjung Lesung di Banten, sebelum diterjang oleh gelombang tsunami hingga menimbukan banyak korban jiwa.

Pantai Tanjung Lesung merupakan destinasi wisata alam yang berlokasi di ujung barat Pulau Jawa.

Tepatnya, Pantai Tanjung Lesung ini berada di Desa Tanjung Jaya, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten.

Keindahan dan eksotisnya Pantai Tanjung Lesung ini merupakan satu di antara pantai populer yang ada di Pulau Jawa.

Selain karena memiliki ombak yang tidak terlalu besar, Pantai Tanjung Lesung ini memiliki banyak wahana yang bisa pengunjung nikmati.

8 Daftar Pantai Keren dan Eksotis di Banten, Ada Pantai Tanjung Lesung hingga Pantai Anyer

Namun, gelombang pasang air laut telah menerjang beberapa pantai di area Selat Sunda, Sabtu (22/12/2018).

Satu di antara pantai yang terkena dampak paling parah adalah Pantai Tanjung Lesung.

Berikut potret keindahan Pantai Tanjung Lesung di Banten yang telah dirangkum oleh Tribun Travel.

1. Pantai Tanjung Lesung Punya Spot Foto Ayunan

Ada ayunan hingga jembatan yang terdapat dipinggir Pantai Tanjung Lesung.

Beragam spot tersebut menambah daya tarik bagi para pengunjung untuk datang ke Pantai Tanjung Lesung.

2. Jembatan Pantai Tanjung Lesung

Ada juga spot foto di jembatan Pantai Tanjung Lesung yang cukup menarik.

Jembatan di Pantai Tanjung Lesung menghubungkan antara pantai dengan tengah laut.

3. Water Sport Pantai Tanjung Lesung

Aktivitas yang bisa kamu coba saat liburan ke Pantai Tanjung Lesung adalah berolah raga air.

Mulai dari olahraga kano, banana boat, hingga jet sky bisa kamu coba di sana.

Intensitas ombaknya yang cukup tenang membuat kamu akan betah berlama-lama bermain air di Pantai Tanjung Lesung ini.

4. Keindahan Bawah Laut di Pantai Tanjung Lesung

Selian panorama pantainya yang indah, Pantai Tanjung Lesung menyimpan keindahan bawah lautnya yang sangat eksotis.

Bagi kamu penyuka kegiatan snorkeling dan diving, kamu wajib menyelam ke dasar laut untuk melihat secara langsung keindahan bawah lautnya.

5. Indahnya Panorama Sunset di Pantai Tanjung Lesung

Menikmati sunset di Pantai Tanjung Lesung menjadi aktivitas yang tidak boleh terlewatkan.

Kamu akan melihat keindahan sunset Pantai Tanjung Lesung yang tenggelam di balik Gunung Anak Krakatau.

Bagi kamu yang suka berfoto-foto, tentunya momen sunset ini tidak akan kamu lewatkan.

(TribunTravel.com/ Ayumiftakhul)