Breaking News:

Mata Lokal Travel

Panduan Liburan ke Pantai Nyaolako, Wasile Tengah, Halmahera Timur, Malut

Pantai Nyaolako memiliki hamparan pasir putih yang luas dan air laut biru jernih dengan pepohonan rindang di sekitarnya.

Penulis: Sinta Agustina
Editor: Sinta Agustina
Unsplash/KeesStreefkerk
Ilustrasi pantai. Pantai Nyaolako memiliki hamparan pasir putih yang luas dan air laut biru jernih dengan pepohonan rindang di sekitarnya. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Berencana liburan ke Maluku Utara dalam waktu dekat?

Halmahera dapat menjadi tujuan wisata dengan lanskap baharinya yang memukau.

WISATA - Tampak indah pesona Pantai Nyaolako di Halmahera Timur, Maluku Utara, Jumat (30/8/2024)
WISATA - Tampak indah pesona Pantai Nyaolako di Halmahera Timur, Maluku Utara, Jumat (30/8/2024) (TribunTernate.com/Amri Bessy)

Salah satu tempat wisata di Halmahera yang patut dikunjungi adalah Pantai Nyaolako.

Pantai Nyaolako tak hanya digemari warga lokal saja, namun dari luar Halmahera Timur juga.

Pantai Nyaolako memiliki hamparan pasir putih yang luas dan air laut biru yang jernih.

Pepohonan rindang di Pantai Nyaolako menciptakan semilir angin yang menenangkan.

Saat air laut surut, Pantai Nyaolako mengalami perkembangan area pasir yang lebih luas.

Area tersebut cocok untuk bermain pasir, bersantai, atau bermain bola.

Baca juga: Berkemah di Tanjung Tetulain Maluku, Tawarkan Lanskap Pegunungan Pulau Seram dan Leihitu

Selain itu, Pantai Nyaolako juga memiliki terumbu karang, rumput laut, kuda laut, bintang laut, hingga teripang sebagai bagian dari keanekaragaman hayati pantai ini.

Pantai Nyaolako terkenal karena keberadaan ikan duyung yang ramah dan sering berinteraksi dengan wisatawan. 

2 dari 4 halaman

Kawanan ikan duyung bisa dipanggil mendekat ke bibir pantai oleh pawang atau dilihat lebih dekat dari perahu sewaan.

Fenomena munculnya ikan duyung mulai terjadi sejak 2017. 

Awalnya ditangkap oleh warga, namun dilepas setelah ada pihak yang menegakkan peraturan agar hewan dilepas kembali ke habitatnya. 

Beberapa ikan duyung kemudian kembali muncul dan menjadi akrab dengan manusia.

Ilustrasi ikan duyung atau dugong di laut lepas.
Ilustrasi ikan duyung atau dugong di laut lepas. (Geoff Spiby / www.geoffspiby.co.za, CC BY-SA 3.0 , via Wikimedia Commons)

Lokasi dan akses menuju Pantai Nyaolako

Pantai Nyaolako berada di Desa Nyaolako, Kecamatan Wasile Tengah, Kabupaten Halmahera Timur, Maluku Utara.

Pantai Nyaolako dapat dijangkau dari Kota Maba, ibu kota Halmahera Timur, dengan perjalanan darat sekira 2 jam.

Sementara jika datang dari Sofifi, ibu kota Maluku Utara, Pantai Nyaolako dapat dijangkau selama 4 jam berkendara.

Baca juga: Menilik Keindahan Gunung Gamkonora, Destinasi Pendakian Favorit di Halmahera Barat Maluku Utara

Untuk menuju Pantai Nyaolako sebaiknya menggunakan kendaraan pribadi atau sewaan.

Sebab, akses masih minim fasilitas transportasi umum.

3 dari 4 halaman

Meskipun jalur menuju pantai kerap dilalui, beberapa titik mungkin masih berupa jalan desa atau tanah. 

Sebaiknya gunakan kendaraan yang cukup tangguh jika membawa banyak barang atau membawa keluarga.

Ilustrasi pantai.
Ilustrasi pantai. (Unplash/KeesStreefkerk)

Harga tiket masuk dan jam buka Pantai Nyaolako

Harga tiket masuk Pantai Nyaolako cukup terjangkau, yaitu Rp 5.000 per orang.

Jika membawa kendaraan, akan dikenakan tarif parkir Rp 10.000 untuk mobil.

Pengunjung yang ingin melihat ikan duyung dari dekat, bisa menyewa perahu dengan harga sekira Rp 100.000 untuk 3 orang.

Baca juga: 5 Hotel Murah di Maluku Tengah, Tarif Inap Mulai Rp 200 Ribuan Per Malam

Salah satu pengunjung rela menempuh jarak yang jauh dari Kota Ternate ke Halmahera Timur untuk menikmati keindahan Pantai Nyaolako.

"Saya tau banyak tentang wisata di Halmahera Timur, salah satunya Pantai Nyaolako," kata Ardiansyah M Ali, Jumat (30/8/2024).

Menurut Ardiansyah, dirinya mengetahui keindahan di Halmahera Timur melalui media sosial.

"Rasa penasaran setelah tahu dari media sosial, karena kebetulan saya termaksud orang yang sering menjelajahi tempat-tempat wisata, akhirnya saya ke sini," ungkapnya.

4 dari 4 halaman

LIHAT JUGA:

Dirinya menyebut, keindahan wisata Pantai Nyaolako memiliki keunikan tersendiri, baik dari warna pasir hingga pemandangan dasar laut yang jernih.

"Ini salah satu tempat wisat yang keren, karena masih alami. Ternyata setelah saya jalan-jalan di pantai ini banyak pengunjung dari Ternate yang berlibur ke sini," ujarnya.

Tak hanya itu, terdapat salah satu spot foto yang menarik bagi dirinya dan penungjung lain, yakni jembatan dengan hiasan lampu.

"Ada jembatan yang di desian berbagai lampu, saya pikir sangat unik dan cocok untuk pengambilan gambar di malam hari," ucapnya.

"Salah satu tempat yang memiliki spot menarik bagi fotografi jika mengabadikan keindahan yang tersembunyi di Pantai Nyaolako," pungkasnya.

(TribunTravel.com/Sinta)(TribunTernate.com/Amri Bessy)

Artikel ini telah tayang di TribunTernate.com dengan judul Pesona Pantai Nyaolako Halmahera Timur Malut Masih Alami, Pengunjung Rela Tempuh Jarak Jauh.

Selanjutnya
Sumber: Tribun Ternate
Tags:
Maluku UtaraHalmahera TimurMataLokalTravel Asida Durian
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved