Breaking News:

Mata Lokal Travel

Masuk 100 Masjid Terindah di Tanah Air, Intip Pesona Masjid Agung Baitul Makmur Meulaboh

Masjid Agung Baitul Makmur di Meulaboh, Aceh Barat, Aceh masuk dalam 100 masjid terindah di Indonesia cocok untuk dikunjungi saat wisata religi

SERAMBIWIKI.COM/SAKDUL BAHRI
WISATA RELIGI MEULABOH - Suasana jamaah Masjid Agung Baitul Makmur Meulaboh di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat dari luar dan dalam Masjid, Kamis (7/8/2025). 

TRIBUNTRAVEL.COM - Masjid Agung Baitul Makmur tentu sudah sangat populer di Aceh Barat.

Kepopuleran Masjid Agung Baitul Makmur tentunya bukan tanpa alasan.

MASJID Agung Baitul Makmur, Meulaboh, Aceh Barat, Rabu (4/10).
MASJID Agung Baitul Makmur, Meulaboh, Aceh Barat, Rabu (4/10). (Serambinews.com)

Ya, Masjid Agung Baitul Makmur masuk dalam 100 masjid terindah di Indonesia.

Lokasi masjid ini berada di Jalan Imam Bonjol, Seuneubok, Johan Pahlawan, Meulaboh, Aceh Barat, Aceh.

Baca juga: Login KAI Access Gagal? Penyebab, Cara Mengatasi, dan Tips Agar Bisa Masuk Aplikasi Lagi

Sebagai informasi, Masjid Agung Baitul Makmur mulai dibandung pada 1987.

Proses pembangunan masjid yang indah ini ditandai dengan peletakan batu pertama.

Awalnya Masjid Agung Baitul Makmur bakal didominasi warna putih.

Desain itu terinspirasi dari bangunan Taj Mahal di India.

Akan tetapi rencana untuk mengecat Masjid Agung Baitul Makmur dengan warna putih diurungkan.

Baca juga: Itinerary Banyuwangi 3 Hari 2 Malam dari Surabaya, Bujet Rp 1,5 Juta Termasuk Blue Fire Kawah Ijen

Akhirnya desain Masjid Agung Baitul Makmur dibuat lebih modern dengan mengikuti trend yang ada.

2 dari 4 halaman

Untuk menuju ke lokasi masjid ini, pengunjung setidaknya harus menempuh jarak 3 kilometer dari pusat Kota Meulaboh.

Letak masjid yang berada di pusat Kota Meulaboh, menjadikan para jamaah yang ingin beribadah atau menikmati kemegahan bangunan dari masjid ini mudah untuk menjangkaunya.

a

Suasana jamaah Masjid Agung Baitul Makmur Meulaboh di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat dari luar dan dalam Masjid. (SERAMBIWIKI.COM/SAKDUL BAHRI)

Masjid kebanggaan masyarakat Aceh, khususnya Meulaboh ini memiliki luas bangunan sekitar 3.500 meter persegi, dan dibangun diatas lahan seluas 5,2 hektar.

Masjid ini dikabarkan mampu menampung hingga 7.000 jamaah secara langsung.

Peresmian Masjid Agung Meulaboh sendiri dilakukan tepatnya pada tanggal 1 Juni 1999.

Baca juga: Pantai Batu Kasah Natuna: Daya Tarik, Harga Tiket Masuk, Lokasi & Akses, Tips Berkunjung

Keindahan yang diberikan oleh Masjid Agung Meulaboh akan langsung terasa ketika berada di pintu gerbang utama masjid.

Pintu ini letaknya kurang lebih 50 meter dari bangunan utama masjid.

Gerbang tersebut menganut desain khas Timur Tengah yang nampak megah dan indah.

a
Suasana jamaah Masjid Agung Baitul Makmur Meulaboh di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat dari luar dan dalam Masjid. (SERAMBIWIKI.COM/SAKDUL BAHRI)

Masjid ini setidaknya memiliki 3 buah gerbang di sisi utara, barat dan timur.

3 dari 4 halaman

Masjid tersebut memiliki 2 lantai yang memiliki desain arsitektur yang berbeda.

Baca juga: Pantai Batu Kasah Natuna: Daya Tarik, Harga Tiket Masuk, Lokasi & Akses, Tips Berkunjung

Dari luar masjid akan terlihat jelas tiga buah kubah utama masjid yang didampingi dengan dua kubah menara air di sisi kanan dan kiri.

Seluruh kubah tersebut memiliki warna identik serta warna yang sama yaitu merah bata.

Bentuk kepala dari kubah ini membulat dengan bagian atas yang meruncing.

Namun ukuran dari kubah utama dan kubah menara air ini berbeda, kubah utama memiliki ukuran lebih besar dari kubah menara air.

Desain tersebut merupakan perpaduan antara gaya arsitektur khas Asia dan Timur Tengah.

Fasilitas yang terdapat pada Masjid Agung Meulaboh ini cukup lengkap.

Baca juga: Itinerary Seharian di Jogja: Eksplor Tempat Wisata Gratis Termasuk Malioboro & Bukit Senja

Terdapat toilet, serta area parkir sangat luas yang dapat menampung kendaraan para jamaah seperti mobil dan motor.

Tidak hanya itu, pepohonan yang ada disekitar area parkir juga menjadi nilai tambah tersendiri, sehingga menjadikan suasana yang teduh dan rindang. 

(TribunGayo.com/Mahasiswa Magang/Eti Uswati)(TribunTravel.com/mym)

4 dari 4 halaman

Artikel ini telah tayang di Tribungayo.com dengan judul Pesona Masjid Agung Baitul Makmur Meulaboh Aceh Barat Masuk 100 Masjid Terindah di Indonesia

Selanjutnya
Tags:
Aceh BaratMeulabohMasjid Agung Baitul MakmurMataLokalTravelwisata
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved