Breaking News:

Harga Tiket Silancur Highland Magelang Terbaru 2024, Tempat Wisata dengan Lanskap Gunung Sumbing

Sebelum berkunjung, tentunya wisatawan harus mengetahui harga tiket masuk Silancur Highland terbaru 2024.

Penulis: Sinta Agustina
Editor: Sinta Agustina
Instagram/silancurhighland
Glamping di Silancur Highland. Sebelum berkunjung, tentunya wisatawan harus mengetahui harga tiket masuk Silancur Highland terbaru 2024. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Berencana liburan ke Magelang dalam waktu dekat?

Selain wisata sejarah, Magelang juga menawarkan wisata alam yang tiada dua.

Silancur Highland Magelang dengan taman bunga berlatar Gunung Sumbing.
Silancur Highland Magelang dengan taman bunga berlatar Gunung Sumbing. Sebelum berkunjung, tentunya wisatawan harus mengetahui harga tiket masuk Silancur Highland terbaru 2024. (KOMPAS.comANGGARA WIKAN PRASETYA)

Salah satu tempat wisata alam di Magelang yang patut dikunjungi adalah Silancur Highland.

Gardu Pandang Silancur atau yang populer dengan nama Silancur Highland dibuka pada 2019 silam.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Pinea Forest Mangli, Wisata Hutan Pinus di Magelang yang Instagramable

Awalnya Silancur Highland kerap dikunjungi untuk menyaksikan matahari terbit.

Namun semakin lama, Silancur Highland sering dikunjungi wisatawan untuk refreshing.

LIHAT JUGA:

Tak heran, Silancur Highland yang berada di kawasan pegunungan memiliki udara yang sejuk.

Selain itu, mata pun akan dimanjakan dengan adanya kebun bunga yang tumbuh subur di Silancur Highland.

Bunga-bunga itu selalu menjadi spot foto bagi wisatawan.

Baca juga: Soto Spesial Haji Wongso, Sarapan Enak Dekat Candi Borobudur Magelang, Ada Promo Bulan Agustus 2024

2 dari 4 halaman

Jika cuaca sedang cerah, wisatawan dapat menyaksikan Gunung Sumbing begitu dekat.

Wisatawan juga bisa menikmati pemandangan perbukitan dari titik tertinggi Silancur Highland.

Silancur Highland.
Silancur Highland. Sebelum berkunjung, tentunya wisatawan harus mengetahui harga tiket masuk Silancur Highland terbaru 2024. (Kolase TribunTravel/Instagram @buruhphoto & @bdrk97)

Jangan lupa untuk mengabadikan foto dengan latar Gunung Sumbing dan perbukitan di sekitarnya.

Di tempat ini juga tersedia warung yang menghidangkan makanan dan minuman ringan, seperti mi instan, mi cup, kentang goreng, mendoan, hingga minuman seperti kopi dan teh.

Wisatawan pun bisa bersantai sambil menikmati makanan dan minuman yang telah dipesan.

Bagi wisatawan yang ingin berlama-lama bisa berkemah di camping ground yang tersedia.

Nantinya wisatawan akan dimanjakan dengan lanskap lampu-lampu dari ketinggian.

Terbaru, Silancur Highland memperkenalkan glamping yang nyaman dengan lanskap menawan.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Kali Udal Gumuk, Tempat Wisata Hits di Magelang yang Tawarkan Sungai Jernih

Harga tiket masuk Silancur Highland terbaru 2024

Sebelum berkunjung, tentunya wisatawan harus mengetahui harga tiket masuk Silancur Highland terbaru 2024.

3 dari 4 halaman

Adapun harga tiket masuk Silancur Highland terbaru 2024 dibanderol Rp 10.000 per orang.

Tiket tersebut berlaku saat hari kerja (weekdays) maupun akhir pekan (weekend).

Silancur Highland buka setiap hari mulai 05.00-21.00 WIB.

Silancur Highland.
Silancur Highland. Sebelum berkunjung, tentunya wisatawan harus mengetahui harga tiket masuk Silancur Highland terbaru 2024. (Instagram/silancurhighland)

Untuk lokasinya, Silancur Highland berada di Dusun Dadapan, Desa Mangli, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Dari pusat Kota Magelang, Silancur Highland berjarak sekira 16 kilometer.

Wisatawan bisa menjangkau Silancur Highland dengan kendaraan bermotor selama 35 menit.

Bagi yang ingin berkunjung ke Silancur Highland bisa memulai perjalanan dari Alun-alun Magelang.

Baca juga: 5 Tempat Sarapan Enak di Magelang, Wajib Coba Lezatnya Soto Ayam Pak Trimo

Wisatawan bisa mengarahkan kendaraan menuju Pasar Bandongan dan ikuti jalan menuju Kelegen.

Perjalanan masih dilanjutkan hingga menemukan pertigaan dan ambil ke arah Mangli.

Silancur Highland berlokasi tak jauh dari Mangli.

4 dari 4 halaman

(TribunTravel.com/SA)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Jawa TengahMagelangSilancur Highland
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved