TRIBUNTRAVEL.COM - WayZenNi siap-siap! WayV bakalan ke Indonesia.
Untuk pertama kalinya, WayV akan langsung menyapa fans di Jakarta.

Tepatnya WayV siap mengadakan konser yang jadwalnya tanggal 5 Oktober 2024.
Konser boyband sub unit NCT yang berbasis di China ini bertajuk WayV CONCERT [ON THE Way] IN JAKARTA.
Baca juga: Jadwal Konser ENHYPEN 2024 di ICE BSD, Digelar 2 Hari
Venue konser WayV di Istoran Senayan, Jalan Pintu Satu Senayan, No 1, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Jakarta.
Berikut ini seat plan dan harga tiket konser WayV di Jakarta, dikutip dari Instagram @dyandraglobal, Rabu (24/7/2024).
Seat Plan dan Harga Tiket Konser WayV di Jakarta 2024

- CAT 1 (standing) Rp 2.950.000
CAT 2 (seated) Rp 2.750.000
CAT 3 (seated) Rp 2.400.000
CAT 4 (seated) Rp 2.000.000
CAT 5 (seated) Rp 1.500.000 - Tiket hanya tersedia di situs dyandraglobalstore.com
- CAT 1 adalah kategori standing dengan nomor antrean penonton
- CAT 2, 3, 4, 5 adalah kategori numbered seating atau dengan nomor kursi
- Seat plan hanya untuk gambaran, lokasi atau ukuran sebenarnya bisa sedikit berbeda
- Semua tiket belum termasuk 10 persen pajak dan 5 persen biaya admin
- Perhatikan syarat dan ketentuan, serta FAQ pada situs dyandraglobal.com
- Silakan hubungi penyelenggara untuk keperluan kursi roda maupun layanan kebutuhan khusus lainnya
Penjualan Tiket Konser WayV di Jakarta 2024
WayZenNi Membership (GL) Presale (Weverse) Registration
19 Juli 2024 pukul 14.00 WIB sampai 21 Juli 2024 jam 14.00 WIB
WayZenNi Membership (GL) Presale (Weverse)
1 Agustus 2024 pukul 12.00-22.00 WIB
General Sale
2 Agustus 2024 mulai pukul 12.00 WIB
Baca juga: Jadwal Konser Kunto Aji di 6 Kota Bulan Agustus 2024, Penjualan Tiket Mulai 10 Juli
Cara Ikutan Fanclub Presale
-Gabung keanggotaan (GL) WayZenNi di Weverse Shop
-Registrasi WayZenNi Membership (GL) Presale (Weverse) di Weverse selama periode registrasi tanggal 19 Juli 2024 pukul 14.00 WIB sampai 21 Juli 2024 jam 14.00 WIB.
-Beli tiket di situs dyandraglobalstore.com. WayZenNi Membership (GL) Presale (Weverse) tanggal 1 Agustus 2024 pukul 12.00-22.00 WIB.
-Masukkan kode presale saat memilih kategori tiket. Nomor keanggotaan (GL) WayZenNi akan menjadi kode presale kamu. Pembelian selama WayZenNi Membership (GL) Presale (Weverse) terbatas maksimal 1 tiket.
-WayZenNi Membership (GL) Presale (Weverse) hanya akan tersedia untuk WayZenNi Membership (GL) yang sudah menyelesaikan registrasi selama periode yang ditentukan.
Baca juga: Jadwal Konser DPR di Jakarta 2024, Beach City International Stadium Jadi Venuenya
Ketentuan Umum
Berikut ini ketentuan umum konser Wayv di Jakarta, dikutip dari situs resmi Dyandra Global Edutainment.
-Tiket atau e-voucher hanya berlaku apabila pembelian dilakukan sesuai dengan tata cara yang telah ditentukan oleh penyedia layanan transaksi elektronik/online sebagaimana tertera pada situs resmi penyelenggara atau tempat penjualan tiket resmi yang telah ditentukan oleh penyelenggara. Jika tidak, pembeli tidak akan dapat melakukan verifikasi apakah e-voucher yang dimiliki pembeli adalah tiket yang sah atau tidak.
-E-voucher bersifat rahasia dan bukan untuk dibagikan. Pembeli paham dan mengerti apabila dibagikan akan memiliki resiko e-voucher bisa berpindah tangan.
-Pihak promotor dan ticketing partner resmi yang ditunjuk menjamin hanya akan mengeluarkan e-voucher kepada pembeli yang sah.
-Perpindahan kepemilikan dan atau pemalsuan e-voucher berada di luar kendali dan bukan menjadi tanggung jawab promotor.
-Setiap pemilik tiket kategori CAT 1 akan mendapatkan nomor antrean sedangkan untuk semua pemilik tiket kategori CAT 2, CAT 3, CAT 4, CAT 5 akan mendapatkan nomor kursi.
-Nomor kursi akan diberikan kepada pembeli secara otomatis berdasarkan waktu pembelian dan nomor urut terbaik yang tersedia.
-Nomor kursi akan diperbarui pada e-voucher dan dapat dilihat dengan melakukan refresh pada e-voucher, selambat-lambatnya 7 hari sebelum hari konser.
-Setiap e-voucher menggunakan kode unik (barcode) tersendiri dan berlaku hanya untuk satu orang, e-voucher yang sudah digunakan tidak dapat digunakan kembali. Penggandaan e-voucher tidak dapat digunakan untuk masuk ke dalam event berulang kali.
Baca juga: Jadwal Konser Reality Club Indonesia Tour di 5 Kota Tahun 2024
-Dengan membeli tiket, maka pembeli telah menyetujui pengumpulan, penyimpanan, dan penggunaan data pribadi yang ada untuk keperluan acara 2024 WayV CONCERT [ON THE Way] IN JAKARTA.
-E-voucher wajib ditukarkan dengan wristband selama periode penukaran.
-Informasi mengenai penukaran wristband: waktu dan tempat penukaran wristband akan diinformasikan melalui media sosial dan situs resmi Dyandra Global
-Disarankan untuk menukarkan e-voucher hari sebelumnya untuk menghindari antrean pada saat hari konser.
-Tiket atau e-voucher yang sudah dibeli tidak untuk diperjualbelikan kembali dengan harga yang lebih tinggi dari harga resmi yang telah ditentukan oleh penyelenggara. Jika terdapat indikasi pelanggaran, maka penyelenggara berhak untuk melakukan upaya hukum dan/atau membatalkan tiket tersebut.
-Syarat penukaran wristband/tiket, yaitu e-voucher yang sudah dicetak, KTP/SIM/Paspor/kartu pelajar/mahasiswa yang masih berlaku dan asli (nama harus sesuai dengan yang tertera di e-voucher)
-Jika penukaran diwakilkan maka syaratnya e-voucher yang sudah dicetak, surat kuasa yang sudah ditandatangani di atas materai Rp 10.000, fotokopi kartu identitas yang namanya tercantum di e-voucher.
-Tidak ada gelang pengganti yang akan dikeluarkan dalam kondisi apa pun jika hilang dan rusak karena alasan apapun. Penyelenggara tidak bertanggung jawab atas gelang yang hilang, dicuri atau rusak.
-Tiket yang dibeli di dyandraglobalstore.com tidak bisa digunakan untuk keperluan komersial (hadiah/giveaway, kontes, atau undian). Apabila tiket digunakan tidak sesuai dengan peraturan yang ada maka dapat dibatalkan dan tidak ada pengembalian dana, pemegang tiket akan ditolak masuk ke dalam area acara, tanpa terkecuali.
-Penyelenggara memiliki hak untuk mengubah ataupun menambahkan syarat lain pada Syarat dan Ketentuan tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu.
Baca juga: Jadwal Konser MLTR 2024 di Indonesia, Michael Learns To Rock Sambangi Jakarta dan Surabaya
(TribunTravel.com/KY)
Simak artikel lainnya seputar konser di sini.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.