TRIBUNTRAVEL.COM - Traveler, di Jakarta ada tempat wisata baru yang cocok buat libur Natal dan Tahun Baru bareng si kecil.
Nama tempat wisata baru di Jakarta tersebut ialah Pororo Park.
Link pesan hotel murah di Jakarta Selatan.
Pororo Park secara resmi telah dibuka untuk umum mulai 21 November 2023.
Dibukanya Pororo Park ini menjadi satu-satunya tempat wisata Pororo pertama yang ada di Indonesia.
Belum genap sebulan dibuka, kunjungan Pororo Park tampaknya menarik perhatian para wisatawan - khususnya yang punya anak-anak.
Bagaimana tidak, sesuai dengan namanya, Pororo Park menyajikan berbagai wahana rekreasi dunia Pororo yang lucu dan menyenangkan.
Link pesan tiket pesawat Surabaya-Jakarta online.
Si kecil yang liburan ke sini pasti serasa berada di dalam kartun Pororo dan bisa bertemu dengan tokoh kartun tersebut.
Menjadi tempat wisata baru di Jakarta, ternyata kepopuleran Pororo Park cukup mudah menyebar di kalangan masyarakat.
Tiket wisata Sea World Ancol online.
Terlebih dengan hadirnya wahana-wahana seru dan kids friendly, beberapa di antaranya seperti berikut:
Baca juga: Harga Tiket Masuk Jatim Park 1, Tempat Wisata di Jawa Timur yang Bisa Dikunjungi saat Libur Sekolah
- Sand area
Wahana gurun pasir yang bisa digunakan anak-anak untuk melatih kemampuan motorik kasar dan halus.
Sand area juga bisa jadi wahana untuk melatih konsentrasi anak, dengan cara bermain menyusun serta membangun sesuatu menggunakan tanah dengan alat yang sudah tersedia.
- Pororo express train
Sesuai dengan namanya, Pororo express train merupakan wahana naik kereta di dalam wahana Pororo Park.
Kereta ini akan mengelilingi beberapa kawasan di dalam Pororo Park, termasuk area pantai dan bersalju.
- Loopy kitchen house
Traveler yang punya anak suka masak-masak bisa banget diajak berkunjung ke loopy kitchen house.
Ini adalah tempat masak-masak bernuansa lucu dan menggemaskan.
Alat masak yang digunakan tentu ramah anak, dan bergambar lucu.
- Mandi bola
Ada juga wahana mandi bola di dalam area Pororo Park.
Si kecil bisa mandi bola sepuasnya dengan bola-bola kecil berwarna putih dan kuning.
- Seluncuran
Jika si kecil suka bermain seluncuran, traveler bisa menemaninya ke wahana yang satu ini.
Seluncurannya aman, tertutup, dan dilengkapi dengan jaring-jaring agar makin safety.
Baca juga: Daftar 10 Tempat Wisata Hits di Klaten Buat Dikunjungi saat Liburan Akhir Tahun
Harga Tiket Masuk Pororo Park
Nah, traveler yang ingin mengajak si kecil libur Natal dan Tahun Baru 2024 ke Pororo Park, simak dulu harga tiket masuknya berikut ini.
Harga tiket masuk Pororo Park terbagi menjadi dua kategori yaitu reguler dan member.
HTM Reguler
- Weekday = Rp 220.000
- Weekend = Rp 270.000
HTM Member
- Weekday = Rp 150.000
- Weekend = Rp 200.000
Adapun harga tiket masuk tersebut termasuk satu anak dan satu pendamping.
Jika ingin tambah pendamping lagi, harus bayar Rp 40.000 per orang.
Lebih lanjut, harga tiket masuk ini berlaku untuk kunjungan satu sesi - di mana per sesi hanya dibatasi 2 jam saja.
Setiap kunjungan, pengunjung wajib memakai kaus kaki dengan biaya Rp 25.000 per satu pasang.
Untuk pembelian tiket kunjungan Pororo Park saat ini hanya bisa dilayani secara offline di loket tiket Pororo Park saja.
Jam Operasional Pororo Park
Pororo Park buka setiap hari mulai pukul 10.00-22.00 WIB.
Sesuai dengan yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa setiap kunjungan hanya berlaku untuk satu sesi (2 jam saja).
Oleh karena itu, pengunjung bisa memilih jam kunjung (memasuki area wisata ) sesuai dengan pilihan di daftar berikut ini:
Open Gate Session:
● 10.00
● 11.00
● 12.00
● 13.00
● 14.00
● 15.00
● 16.00
● 17.00
● 18.00
● 19.00
● 20.00
Traveler yang ingin nonton Pororo & Friends Show, ada jam-jam khusus yang perlu dicatat.
Berikut daftarnya:
- Pertunjukan weekday
Mulai pukul 11.30, 13.30, 15.30, 17.30, dan 19.30 WIB
- Pertunjukan weekend
Mulai pukul 11.30, 13.30, 15.30, 17.30, 19.30, dan 20.30 WIB
Lokasi Pororo Park
Menjadi satu-satunya wisata Pororo di Indonesia, Pororo Park bisa traveler kunjungi di Street Gallery Pondok Indah Mall, lantai 2.
Lokasi tepatnya ada di Jalan Metro Pondok Indah Blok III B, RT.1/RW.16, Pondok Pinang, Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jakarta.
(TribunTravel.com/ni)
Kumpulan artikel libur Natal dan Tahun Baru
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.